H.Aep Syaepuloh dan H. Maslani Naik Sisingaan ke KPU Daftar Pilbup-Pilwabup Karawang

Calon Bupati Karawang H. Aep Syaepuloh saat ke KPU naik sisingaan
Calon Bupati Karawang H. Aep Syaepuloh saat ke KPU naik sisingaan

Filesatu.co.id, KARAWANG | PASANGAN calon bupati dan wakil bupati Karawang H. Aep Syaepuloh dan H. Maslani tiba di KPU Karawang. Keduanya datang didampingi perwakilan partai pengusung untuk mendaftarkan diri sebagai calon bupati dan wakil bupati Karawang.

Ada 5 partai politik yang menjadi pengusung kedua pasangan ini. Ke lima parpol diantaranya NasDem, PKS, PDI Perjuangan, PKB, dan Perindo. Berkas dokumen pendaftaran keduanya dianggap lengkap oleh KPU Karawang.

Bacaan Lainnya

Sebelum tiba di KPU, pasangan calon (paslon) ini memulai perjalanannya dari Lapangan Karangpawitan. Diiringi lautan massa yang bersorak dan membawa spanduk dukungan, Aep Syaepuloh dan Haji Maslani masuk ke Kantor KPU dengan cara unik, menaiki odong-odong atau singa-singaan yang menjadi sorotan banyak orang. Jajaran Komisioner KPU dan Komisioner Bawaslu Karawang menyambut hangat kedatangan mereka.

Setibanya di KPU, mereka disambut langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Karawang, Mari Fitriana, beserta para anggota komisioner. Setelah itu, proses registrasi dilaksanakan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan oleh KPU.

Dengan langkah awal yang mengesankan ini, Aep Syaepuloh dan Haji Maslani telah menunjukkan semangat dan keseriusan mereka dalam berkompetisi di Pilkada Karawang 2024.

Mari Fitriana menyebut pasangan calon H. Aep Syaepuloh dan H. Maslani telah resmi mendaftarkan diri sesuai jadwal yang telah ditentukan.

“Kami menyampaikan apresiasi kepada pasangan calon yang telah mendaftar sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan oleh KPU,” ujar Mari.

Ia juga berharap agar komunikasi yang baik antara pasangan calon dan KPU terus terjalin selama proses tahapan pemilihan berlangsung.

“Kami berharap pasangan calon dapat membangun komunikasi yang baik dengan KPU sehingga seluruh tahapan dapat dilalui dengan lancar,” pungkasnya.***

Tinggalkan Balasan