Filesatu.co.id, SUMENEP | DUGAAN perselingkuhan Oknum Kapolsek Masalembu bukan hanya mencoreng marwah Mapolres Sumenep, Polda Jatim namun juga mendapat kecaman tokoh masyarakat pulau Masalembu.
Kami warga Masalembu mengecam keras perselingkuhan oknum Kapolsek Masalembu yang secara terang terangan menebar kemesraan dengan wanita lain Y (nama inisial) di media sosial yang telah viral dan menyebar luas.
“Kami warga Masalembu kaget semua,jadi masyarakat sudah tidak percaya lagi sama pak edi,karena sudah mencoreng nama baik Masalembu. Kapolsek seperti itu tidak bisa jadi panutan dan tidak bisa memberi contoh tauladan yang baik terhadap warga Masalembu kami mengecam prilaku pak edy,” ujar salah satu tokoh Masalembu R (inisial), Selasa, (1/4/2025)
Menurutnya foto – foto tebar kemesraan dengan pelakor inisail “Y” di akun Tik tik YULI BORIFD3 mengecewakan warga Masalembu.
Yang lebih ironis, istri siri berinisial “Y” diduga dengan bangga menghina istri sah dengan perkataan yang tidak pantas, termasuk menyebut tubuhnya berbau. Sikap ini pun menuai kecaman dari berbagai pihak yang menilai tindakan tersebut sebagai bentuk pelecehan dan ketidakadilan terhadap istri sah.
Dalam unggahan di TikTok, “Y” mengungkapkan bahwa istri sah Kapolsek, berinisial “E”masih mengejar suaminya ke tempat tugas meskipun telah mengajukan gugatan cerai. “Sudah ditinggalkan, tapi masih ngejar. Nggak tahu malu,” ujarnya.dalam video tersebut.
“kami berharap ada tindakan tegas dari Kapolres Sumenep, terkait persekingkuhan oknum Kapolsek Masalembu,”tegasnya.
Sementara oknum Kapolsek E (inisial) dikonfirmasi melalui sambungan WA tidak merespon. ***