Filesatu.co.id, Sidoarjo | Menteri Sosial Drs. KH. Saifullah Yusuf, SIP, memberikan sambutan saat melakukan takziah di rumah duka keluarga H. Wahyudi (Almarhum) Desa Kloposepuluh RT.10 RW.02, Sukodono, Sidoarjo sekitar pukul 18.30 wib Minggu (6/4/2025). Tepat di momen sambutannya yang sekaligus membuka kegiatan Pembacaan Yasin Tahlil dan Do’a untuk korban dalam sebuah musibah tanah longsor yang merenggut 7 korban jiwa dalam satu keluarga. Dan setelahnya dalam pesan sambutnya..
“Berpesan semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan keikhlasan dalam cobaan ini, dan putra-putri beliau senantiasa berkirim Do’a untuk mereka yang telah dipanggil oleh Allah SWT mengantarkan mempermudah ‘al-maghfur lahu menghadap Allah SWT,” pesanya.
Kedatangan Mensos ke rumah duka yang didampingi , diantaranya Dinsos Jatim, Dra. Restu Novi Widiani MM., Bupati Sidoarjo H. Subandi, Kapolresta Sidoarjo Kombes Christian Tobing, Dandim 0816 Letkol Inf Dedyk Wahyu Widodo.
”Atas nama Dinas Sosial, bersama Pak Bupati, Pak Dandim, Kapolresta, dan Forkopimcam Sukodono, kami mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya. Semoga almarhum dan almarhumah seluruh korban diampuni segala khilafnya dan kita semua dipanggil nantinya dalam keadaan khusnul khotimah,” ujarnya
Diksempatan tersebut Medsos pribadi juga menyampaikan “duka cita mendalam atas musibah kecelakaan maut yang terjadi di kawasan Pacet-Cangar, Kabupaten Mojokerto. Dalam Insiden tersebut yang menewaskan tujuh warga Desa Kloposepuluh dan Suruh dalam satu keluarga yang tengah dalam perjalanan silaturahmi ke besan di batu, malang.
Saifullah Yusuf juga menyampaikan pesan setelah Tahlil, kita semua dalam menghadapi Musibah ini harus Sabar, Ikhlas & Syukur dimana semua kejadian atau musibah apapun kita harus sabar menerima semua kehendak Allah. ”Seperti apa yang dialami Keluarga (Almarhum) H. Wahyudi dalam Musibah pada hari kamis siang kemarin (3/4/2025) yang merenggut 10 korban jiwa, dan 7 diantara Keluarga besar H. Wahyudi ,” ungkapnya.
Selain itu, ”Saifullah Yusuf berterima kasih dan sebelumnya Gubernur kemarin juga Hadir Takziah dan mengapresiasi kepedulian juga kerja keras Forkopimda Sidoarjo, relawan dari Kabupaten Mojokerto, Kota Mojokerto, dan Kota Batu dalam membantu secara serius proses evakuasi, juga para warga sekitar rumah duka yang guyub membantu dari Pemakaman sampai acara Tahlil setiap malamnya,” pungkasnya.
Untuk perlu diketahui, di waktu tepat pukul 20.00 wib, Saifullah Yusuf menutup sambutanya dan ditutup Do’a sekaligus berpamitan pada keluarga korban juga para Jamaah Yasin Tahlil yang hadir juga para Pihak-pihak yang turut serta mendampingi dan mengantar sampai ke mobil Mensos. (Didik)