Ketahui Batas Normal Kadar Asam Urat

Filesatu.co.id |  Kadar asam urat berlebih dalam tubuh dapat memicu sejumlah penyakit kronis. Maka dari itu, penting untuk mengenali berapa batas normal asam urat bagi laki-laki dan juga perempuan.

Asam urat adalah produk limbah dalam tubuh. Mengutip Medical News Today, asam urat dapat menumpuk di persendian dan jaringan yang dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan.

Bacaan Lainnya

 

Merupakan senyawa alami yang diproduksi oleh tubuh, asam urat terbentuk dari proses penguraian zat purin yang ditemukan dalam sejumlah makanan.

 

Beberapa makanan yang mengandung tinggi purin di antaranya daging merah, makanan laut, hati, kacang, dan minuman beralkohol. Asam urat kemudian dibuang melalui sistem pembuangan, baik urine maupun tinja.

 

Berapa Batas Normal Asam Urat?

Saat tubuh memproduksi asam urat berlebih dan ginjal tak mampu membuangnya, asam urat akan menumpuk dalam darah. Kondisi ini bisa memicu sejumlah penyakit.

 

Mengutip Healthline, kadar asam urat normal sangat bervariasi, tergantung pada jenis kelamin. Kadar asam urat normal pada perempuan berkisar sekitar 1,5-6 mg/dL. Sedangkan kadar asam urat normal pada laki-laki sekitar 2,5-7 mg/dL.

 

Kadar asam urat sendiri tergolong tinggi saat berada di atas 6 mg/dL pada perempuan dan lebih dari 7 mg/dL pada laki-laki.

 

Gejala Asam Urat

Terlalu banyak asam urat dalam darah dapat menyebabkan pembentukan kristal di sendi dan jaringan, yang dapat menyebabkan peradangan dan gejala asam urat.

 

Umumnya, kadar asam urat yang tinggi bisa memicu sejumlah gejala rematik seperti berikut;

– sakit parah di persendian,

– kekakuan sendi,

– kesulitan menggerakkan sendi,

– kemerahan dan bengkak, dan

– sendi yang cacat.

 

Dilansir dari:cnnindonesia

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *