Tingkat PBB Tinggi, Tiga Desa di Kecamatan Siliragung Mendapat Reward

FILESATU.CO.ID, BANYUWANGI – Walau di tengah wabah pandemi yang masih berlangsung diwilayah Kabupaten Banyuwangi, Pemkab Banyuwangi gelar kegiatan Musrenbang tingkat kecamatan (Musrenbangcam) serentak secara online yang berpusat di Kecamatan Sempu, Kabupaten Banyuwangi.

Seperti yang dilaksanakan pada musrenbangcam sebelumnya, Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas akan memberikan pengarahan melalui video conference yang diikuti seluruh stake holder di kecamatan masing-masing. Kamis, (28/01/2021).

Bacaan Lainnya

Seperti halnya yang dilakukan oleh Kecamatan Siliragung, Kabupaten Banyuwangi, dalam kegiatan Musrenbangcam kali ini Kecamatan Siliragung hanya mengundang 150 orang yang melibatkan delegasi masing-masing desa yang terdiri dari Forpimka, seluruh kepala desa yang ada di wilayah Kecamatan Siliragung, dan juga tokoh agama.

Camat Siliragung yakni Mujiyono mengatakan, dalam kegiatan tersebut Kecamatan Siliragung sendiri sudah menyusun skala prioritas yang akan dibiayai baik nanti untuk pagu indukatif maupun yang dimasukkan di Pemda.

“Hari ini kami tinggal mengefikskan, karena hari Selasa kemarin (26/01/2021) sudah kami adakan Pra Musrenbangcam yang sudah kita sepakati sesuai skala prioritas masing-masing,” ucapnya.

Masih Mujiyono, untuk paguindukatif Pemerintah Kecamatan Siliragung tidak membagi rata. Namun, lebih mengutamakan kepada skala prioritas.

“Jadi memang kita utamakan kepada skala prioritas, tidak kita bagi rata dan kami sebenarnya punya jatah untuk kecamatan sebesar Rp. 493.000.000 juta. Ini kita arahkan sebagai bentuk reward ke desa yang tingkat PBBnya tinggi yaitu Desa Seneporejo, Desa Barurejo, dan Desa Kesilir,” ujarnya pada wartawan.

“Dari PIK nya khusus kecamatan kita serahkan kepada masing-masing desa dengan arah skala prioritas masing-masing yang sesuai hasil musrenbangdes yang sudah masuk ke input data,” tambahnya.

Selanjutnya, dirinya juga berharap dengan pemberian reward kepada desa yang PBBnya meningkat ini, ditahun depan bisa memacu desa yang lain untuk peningkatan PBBnya. (Pungky)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *