Filesatu.co.id, JEMBER | POLRES Jember menggelar puncak acara perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-78 bertajuk “Polri Presisi Untuk Negeri”. Acara Fun Bike – Jalan Santai yang diikuti belasan ribu peserta berlangsung meriah ini menghadirkan berbagai hadiah fantastis bagi masyarakat Jember. Minggu (30 /6/ 2024).
Kapolres Jember, AKBP Bayu Pratama Gubunagi, menjelaskan bahwa puncak acara ini merupakan wujud rasa syukur dan terima kasih kepada masyarakat atas kepercayaan dan dukungannya kepada Polri.
Bupati Jember, Hendy Siswanto, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya kepada seluruh elemen masyarakat atas partisipasinya dalam memeriahkan HUT Bhayangkara ke-78 Polres Jember. Ia juga mengapresiasi kinerja Polres Jember dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Jember.
Antusiasme masyarakat Jember mewarnai puncak acara HUT Bhayangkara ke-78 Polres Jember. Ribuan orang mengikuti Fun Bike dan Jalan Santai start dan finish di alun-alun Jember yang berhadiah umroh, rumah idaman, mobil, motor, dan berbagai hadiah menarik lainnya.
Bagi peserta Fun Bike dengan tiket Rp 100.000, berkesempatan mendapatkan 1 unit mobil, 1 paket umroh, 2 unit sepeda motor, dan 5 unit sepeda gunung.
Sedangkan untuk peserta Jalan Santai dengan tiket Rp 30.000, berpeluang mendapatkan 1 paket umroh, 1 unit motor, 3 unit sepeda gunung, lemari es, mesin cuci.
Tak hanya itu, bagi peserta Fun Bike dan Jalan Santai yang masih belum beruntung, masih ada kesempatan untuk mendapatkan hadiah utama berupa 1 unit rumah idaman dan ratusan hadiah doorprize lainnya.
AKBP Bayu Pratama Gubunagi berharap melalui kegiatan ini, Polres Jember dapat semakin dekat dengan masyarakat dan mewujudkan Polri yang presisi untuk negeri.
“Polri Presisi Untuk Negeri” merupakan komitmen Polri untuk menjadi institusi yang prediktif, responsif, dan transparan berkeadilan yang mampu menciptakan keamanan dan ketertiban ditengah masyarakat, ” pungkasnya.***