Berita;filesatu.co.id
Balikpapan-Dalamrangka memperluas jaringan, guna memperlancar rencana pelantikan pengurus, Dewan Pimpinan Wilayah Perkumpulan Media Online Indonesia (DPW MOI) Kalimantan Timur, melakukan kunjungan kerja dan silaturahmi ke Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Balikpapan, Rabu (17/6).
Dalam kunjungan tersebut, Ketua DPW MOI Kalimantan Timur, Jerison Togelang didampingi H. Ervan dan Muhammad Syaogi Saputra. Silaturahmi dan anjangsana disambut baik oleh Kepala Dinas (Kadis) Kominfo Kota Balikpapan, Sutadi, S.Sos., M.M. beserta jajarannya.
Dalam kesempatan itu, Jerison Togelang menyampaikan, MOI beranggotakan Media Online yang diwakili oleh Pemilik/Pengusaha Media Online yang tersebar di seluruh Indonesia, pun termasuk di Kalimantan Timur. Sudah lebih dari 400 Media Online yang tergabung dalam Perkumpulan Media Online Indonesia (MOI).
“Banyak program yang telah dan sedang dikerjakan oleh MOI, salah satunya mendorong pemilik media online untuk mendirikan perusahaan pers. MOI akan memberikan subsidi biaya pengurusan legalitas media online, MOI akan membantu hingga terbitnya pengesahan pendirian badan hukum dari Kemenhumham,” ujar Jerison Togelang.
Pada kesempatan yang sama, H. Ervan yang turut mendampingi Jerison menyampaikan, kedatangan mereka ke Diskominfo Kota Balikpapan, selain bersilaturahmi juga meminta arahan ataupun masukan dari Kadis Kominfo, terkait rencana pelantikan Pengurus DPW MOI dan DPC MOI Kabupaten/Kota se-Kalimantan Timur yang direncanakan akan diadakan di Kota Balikpapan.
Pada kesempatan itu, Kadis Kominfo Kota Balikpapan, Sutadi, S.Sos., M.M.
menyampaikan terimakasih atas kunjungan DPW MOI Kalimantan Timur dan menyambut baik keberadaan MOI. Kadis juga memberi arahan, terkait rencana pelantikan Pengurus MOI se- Kalimantan Timur, harus memperhatikan perkembangan situasi dan kondisi daerah terkait pendemi covid-19.
“Pelaksanaan pelantikan, harus tetap mematuhi protokol kesehatan dan berkordinasi dengan pihak-pihak yang berwenang, mengingat Kota Balikpapan masih berstatus zona merah covid-19,” ujar Sutadi.
Pada kesempatan terpisah Ketua Harian Dewan Pimpinan Pusat MOI (DPP MOI), Siruaya Utamawan dihubungi melalui sambungan telepon selular menyampaikan, mendukung dan mendorong DPW MOI Kalimantan Timur untuk segera melakukan pembentukan dan pelantikan kepengurusan DPC MOI Kab/Kota se-Kalimantan Timur. DPP MOI juga mengundang pemilik media online untuk bergabung dengan MOI serta terlibat aktif membesarkan MOI.
“DPP MOI sangat membutuhkan kader-kader terbaik yang patuh pada AD/ART, loyal pada organisasi dan pimpinan tertinggi organisasi. Memiliki integritas, kapasitas, kapabel, jujur dan beretika. Dalam rangka efektifitas dan merapihkan manajemen organisasi, DPP MOI akan mengevaluasi dan membenahi, pun tak terkecuali merevisi kepengurusan terhadap seluruh perangkat yang ada pada naungannya, baik DPC, DPW maupun KORWIL,” tegas Siruaya Utamawan pria kelahiran Lampung ini.
DPP MOI berkomitmen untuk meningkatkan Sumber Daya Anggotanya secara umum, dibuktikan telah diadakannya seminar, diskusi maupun workshop dengan berbagai tema. Pelaksanaannya dilakukan secara konvensional maupun daring/virtual, diselenggarakan internal maupun bekerjasama dengan pihak lain. DPP MOI melakukan berbagai terobosan dalam menjalankan misinya guna mewujudkan visinya, menjadi leader organisasi media online di Indonesia.
“Terkhusus di bidang jurnalistik, MOI telah bekerjasama dengan PWI (Persatuan Wartawan Indonesia) melakukan kerjasama penyelenggaraan Uji kompetensi Wartawan (UKW). Saat ini MOI menggandeng Solopos Institute (Bisnis Indonesia Group) tengah dipersiapkan giat workshop jurnalistik Pra UKW virtual Angkatan ke-II, akan diadakan Sabtu, 20 Juni 2020,” tutup Siruaya Utamawan mengakhiri sambungan telepon.
(red)