Masa Pandemi Koramil Genteng Peduli Duafa

Filesatu.co.id, Banyuwangi , Giat Bakti Sosial Koramil 0825/04 Genteng Peduli Covid-19, hari ini kamis (25/3/21) Memberikan bantuan kepada duafa di dusun kaliputih Rt 02/03 Desa Kembiritan kecamatan genteng berupa Tilam selimut dan Almari

Baca Lainnya :

Bacaan Lainnya

Danramil 0825/04 Genteng Kapten Inf Sutiono yang di Dampingi kepala desa kembiritan,Babinsa,beserta kepala dusun Langsung mendatangi warga yang di anggap membutuhkan uluran tangan,Kedatangan koramil genteng membuat terharu Satumi (71) yang mendapatkan bantuan berupa kasur dan almari

“Saya tidak menyangka akan di datangi Tentara dan pihak desa,pertama saya sempat terkejut,akhirnya setelah di jelaskan kalau saya akan di beri kasur dan almari,hati saya terasa menjerit,tidak terasa air mata menetes,saya sangat terharu,baru kali ini saya di bantu oleh bapak -bapak tentara dan pihak desa “ucap Satumi.

Dalam kegiatan Bakti sosial Koramil 0825/04 Genteng Peduli Covid-19, Danramil bersama Babinsa membagikan langsung bantuan kepada kaum Duafa yang kurang mampu

Selain itu juga Danramil menjelaskan bahwa tujuan kegiatan pemberian Kasur dan almari ini adalah bentuk rasa kepedulian TNI -AD terhadap wilayah binaan, dengan harapan dapat meringankan beban ekonomi kepada warga masyarakat yang tidak mampu dalam menghadapi wabah Covid 19 ini, tegas Danramil.

“Semoga dengan Bantuan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat,Kami hadir dan tidak akan lelah untuk masyarakat,walaupun tidak seberapa nilainya namun bisa berguna bagi masyarakat,kami sudah bangga ” ucap Danramil genteng (Ar/En).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *