Filesatu.co.id, Banyuwangi | Agar tetap mengedepankan pelayanan masyarakat meskipun dimasa PPKM Darurat ditengah pandemi Covid-19. Dinas PU Pengairan Banyuwangi Korsda Genteng berupaya untuk teus melakukan kegiatan dan tidak ada hambatan di wilayah kerjanya, baik di dalam maupun diluar kantor.
Namun tidak seperti dihari biasanya sebelum PPKM Darurat, seperti halnya yang dilakukan para juru air, mereka tetap menjalankan kerja hanya saja ada penjadwalan kerja tertentu.
” Biasanya sebelum PPKM rutin pembagian kerja sesuai jadwal, sekarang terbagi,” kata Korsda Genteng Mufat saat dikomfirmasi media ini melalui sambungan WA nya. Senin (19/7/2021).
” Meskipun tidak full time, seperti kegiatan pembersihan kantor , Screen Garden termasuk pengerjaan pembersihan sampah sungai dan pengerukan sedimen di dekat bendungan serta yang lainnya yang berkaitan dengan lingkungan Dinas Pengairan,” imbuh Mufaat.
Dijelaskan Mufat, seperti pembersihan kantor dilakukan penyemprotan Disinfektan di seluruh ruangan yang terjangkau. Pembersihan sampah juga rutin dilakukan, karena masih ada saja masyarakat yang tidak bertanggung jawab membuang sampah di sungai. Merawat Scren Garden selalu menyirami dan dilakukan pergantian bunga yang mati.
Selain itu, agar semua terus berfungsi minimal memelihara daerah aliran sungai (DAS). Semakin sering mengangkat sedimen sungai tidak terjadi pendangkalan sehingga aliran air menjadi lancar.
” Kalau sedimentasi kita sering angkat, air menjadi lancar bendungan juga terawat sehingga bisa memperpanjang umur bangunan,” pungkas Mufaat.