Di Momentum Peringatan Hari Bumi 2022, Sehatkan Alam Kehidupan Selamatkan Bumi

FILESATU.CO.ID, JAKARTA | Hari Bumi diperingati setiap tanggal 22 April dengan mengusung tema yang berbeda-beda, dan tahun ini, tema ‘Investasi Planet Kita’ atau ‘Invest in Our Planet’ yang diambil dari masalah krisis iklim.

Tema ini dipilih untuk mengembangkan advokasi dan tindakan signifikan terhadap lingkungan agar bumi menjadi lebih baik lagi, di momentum peringatan itulah para aktivis memperingati sebuah gerakan yang bertujuan menjaga kelestarian lingkungan di Bumi yang kita huni ini, demikian disampaikan Faisal Saleh Pengamat Lingkungan Hidup, saat dihubungi melalui telepon selulernya oleh Filesatu.co.id, Jumaat, 22 April 2022 di Jakarta.

Bacaan Lainnya

“Kita sudah memanfaatkan kekayaan alam bumi ini dengan segala cara untuk membuat kehidupan ini nyaman dan merasa layak hidup di Bumi ini. Tapi sadar atau tanpa sadar aktivitas tersebut dapat berimbas negative terhadap kenyamanan Bumi ini”ungkap Faisal Saleh yang juga Sekjen Biru Voice.

 

Menurutnya, persoalan yang saat ini berkembang di Bumi ini, salah satunya adalah masalah pemanfaatan energi berasal dari fosil yang kemudian di eksploitasi tanpa pengendalian dan juga tanpa pengawasan yang ketat maupun tepat, sehingga perilaku tersebut berdampak pada mempercepat proses kerusakan maupun kehancuran ekosistem lainnya yang ada di Bumi ini, bukan hanya itu, perilaku penggundulan hutan juga menjadi penyebab Bumi kita terganggu, karena itu upaya pelestarian alam menjadi suatu langkah kebutuhan untuk menyelamatkan bumi ini.

 

“Nah, peringatan Hari Bumi di Tahun 2022 ini bertema “Invest in Our Planet”. atau Investasi di Planet Kita, saya berpendapat bahwa Tema tersebut bermaksud untuk mengajak kita semua agar berperan nyata pada kelestarian lingkungan, karena sesungguhnya pada akhirnya kita semua penghuni planet ini juga yang akan merasakan dampaknya, “tukas Faisal Saleh.

 

Kampanye tersebut, lanjut Faisal, juga menyerukan perlunya pencapaian “zero emission” gas rumah kaca. Tujuan utamanya adalah pengurangan ketergantungan pada bahan bakar fosil, dan sudah semestinya dan bahkan sudah saatnya untuk mengunakan energi terbarukan sehingga dapat berdampak meminimalisir terhadap perusakan lingkungan, Selain itu, untuk membudayakan perilaku melestarikan alam, dapat diupayakan melalui dunia pendidikan, yang secara konkrit, dapat memasukkan materi pendidikan mengenai pelestarian lingkungan hidup dan penyelamatan Bumi sejak usia dini hingga ke Perguruan Tinggi tentang Kelestarian Lingkungan.

Karena efek dari rusaknya Lingkungan sekitar kita juga berefek kepada kesehatan , kenyamanan dan juga kehormanisan sosial dalam kehidupan masyarakat, bukan hanya itu, sudah saatnya mengajak para pengusaha untuk benar benar menjaga kelestarian lingkungan alam menjaga produk produk industri yang membuat rusaknya Bumi ini dan juga kepada aparatur negara maupun pembuat kebijakan harus mengawasi dengan ketat.

 

“Ya, mas, Saya juga sangat berharap pada Pemilu tahun2024 mendatang, para politisi legislator dan para calon Presiden serta Kepala kepala daerah harus menjadikan topik lingkungan sebagai prioritas program yang akan dilaksanakan, alam yang bersih membuat jiwa kita juga bersih, bersih dari hal hal yang merusak Bumi kita umumnya merusak negeri kita khususnya, Sehatkan Alam Hidup Kita Selamatkan Bumi ”pungkas Faisal Saleh mengakhiri perbincangan dengan filesatu.co.id.*

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *