Dalam Rangka HUT ke 79 TNI, Kodam IX/Udayana Menyelenggarakan Berbagai Kegiatan

oppo_0

Filesatu.co.id, Denpasar – Bali | Dalam rangka hari Ulang Tahun (HUT) ke 79 Tentara Nasional Indonesia, Kodam IX/Udayana melaksanakan berbagai kegiatan yang diselenggarakan serentak dan terbesar mulai dari Karya Bakti, Donor Darah pengobatan Gigi, Sunatan massal, Operasi Katarak, sampai dengan Operasi bibir Sumbing, dan masih banyak lainnya.

Panglima TNI yang dibacakan oleh Kasdam Dalam amanat telah disampaikan bahwa Peringatan HUT TNI kali ini mengambil tema “TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional Untuk Indonesia Maju”. Tema tersebut sangat relevan dalam merefleksikan cita-cita, semangat dan tujuan TNI sebagai prajurit yang Profesional, Responsif, Integratif, Modern, dan Adaptif, dalam menjaga serta mengawal kelangsungan hidup bangsa dan negara.

Bacaan Lainnya

“Pada momentum ini saya juga ingin menyampaikan rasa hormat dan penghargaan kepada seluruh Prajurit atas dedikasi dan integritasnya dalam menjalankan tugas, sehingga TNI terus mendapatkan kepercayaan dan tempat di hati rakyat. Namun, hal tersebut janganlah menjadikan kita lengah dan cepat berbangga diri, karena masih ada hal-hal yang harus kita benahi sehingga TNI benar-benar dapat diandalkan dalam menjaga kedaulatan bangsa,” Ucapnya.

Selesai upacara, di lanjutkan kegiatan dengan Demonstrasi Bela Diri dan Gultor dari Prajurit Yonif 900/SBW, Yonzipur 18/YKR dan Denkav 4/SP, yang mempertontonkan kemampuan batalyon pemukul Kodam IX/Udayana dalam skenario pembebasan sandera. Pada momen ini, terdapat juga ledakan-ledakan yang makin membuat takjub akan kehebatan Prajurit Udayana yang terlatih sehingga dapat melumpuhkan musuh dengan cepat dan profesional.

Atraksi atraksi yang diperagakan Prajurit TNI Kodam IX/Udayana betul betul seakan nyata, apalagi dengan Dentuman ledakan sangat terasa nyata, Peragaan tersebut diadakan di lapangan Niti Mandala Renon Denpasar Bali.

Laporan : Benthar

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *