Filesatuco.id, Amlapura | Adanya rumah hunian warga yang dirasa kurang layak. Hal ini menjadi perhatian penuh yang terpogram oleh pengusaha Edy Santiago untuk melakukan renovasi (perbaikan).
Dalam giatnya , Edy sapaan akrabnya, pengusaha asal Br. Tohjiwa, Ds. Kerta Buana, sinergitas bersama Kapolsek Sidemen I Nyoman Merta Kariana, SH., MH., yang selalu berjiwa sosial dan bermasyarakat serta bahu membahu membantu warga yang kurang mampu se kecamatan Sidemen juga dari Ketua LSM JARRAK BALI Kabupaten Karangasem.
Seperti giat yang dilakukan pada hari ini, Edy dan tim telah menyerahkan bantuan dana untuk renovasi rumah I Ketut Mudita warga asal Br. Dinas Klungah desa Wisma Kerta, Kecamatan Sidemen.
Edy Santiago mengungkapkan, “hidup kita cuma sementara, disaat kita mampu dan punya sesuatu yang bisa kita bagikan serta kita berikan ke orang-orang yang kurang mampu itulah karma baik yang kita perbuat untuk disaat kita dipanggil Hyang Kuasa”, ungkap Edy pada Media ini. Selasa (5/10/2021).
Dia menambahkan, “Rumah Tuhan yang sejati itu adalah rumah orang-orang yang kurang mampu dan anak-anak yatim juga cacat diluaran sana, svaha, kita selalu bisa berbagi ke sesama, tanpa memandang suku, agama, ras dan antar golongan”, tambahnya.
Sementara, istri dari I Ketut Mudita yang menerima bantuan dana renovasi tersebut, Ni Nyoman Kantiyani mengucapkan terimakasih kepada pihak yang telah membantunya, “suksma manten atur titiang sane sampun membantu niki, wantah suksma sane nyidang tiang aturkan kepada sareng sami niki”, singkatnya dalam bahasa bali. (Jabe).