FILESATU.CO.ID,BADUNG, BALI – Profesi pengamanan Polres Badung Razia penggunaan masker di masing-masing ruangan Bag, Sat, Sie dan SPKT Polres Badung, yang dilaksanakan mulai pukul 09.50 wita. Jumat, (25/9).
Kasipropam Ipda I Ketut Guna, SH menjelaskan, tujuan kegiatan ini untuk mendisiplinkan seluruh personil dalam mentaati Protokol Kesehatan (Prokes).
“Tidak hanya masker, mencuci tangan dan jaga jarak juga menjadi fokus pemeriksaannya,” kata Guna Weda, usai Sidak.
- BACAAN LAINNYA :
- Ambil Langkah Tepat, Polresta Banyuwangi Bagikan Water Probiotik Pada Masyarakat.
- Forpimka Glenmore Lakukan Razia Penertiban Protokol Kesehatan Di Pasar Hewan Glenmore.
- Peringati HUT Ke-75 TNI, Kodam IX/Udayana Gelar Donor Darah di 100 Kantor PMI Wilayah Provinsi Bali, NTB dan NTT
Menurutnya sebelum kita menyuruh disiplin masyarakat, hendaknya yang memberi pesan / imbauan tersebut harus disiplin terlebih dahulu.
“Jangan hanya bisa memberi contoh, harus bisa menjadi contoh,” urainya.
Selama Sidak dilaksanakan, pihaknya belum menemukan ada personil melanggar Prokes serta ruangannya tetap tertata rapi dan bersih.
Laporan : Lilik/Iskandar.
Sumber : Humas Polres Badung