Peningkatan Mutu Pendidikan Di Masa Pandemi Covid-19 SDN Sentul 02 Kota Blitar

Kepala SDN Sentul 02 siap menghadapi pembelajaran tatap muka dengan Prokes ketat

FILESATU.CO.ID, BLITAR – Proses belajar mengajar dimasa pandemi covid-19 merupakan tantangan yang besar dengan banyak metode pembelajaran daring yang tidak semua siswa dan wali murid mampu melaksanakan kegiatan tersebut.

 

Bacaan Lainnya

Salah satunya adalah SD Negeri Sentul 02. Sekolah yang beralamat di Jl. Ir. Soekarno No.23 Kota Blitar Jawa Timur, sekolah ini merupakan salah satu yang terbaik di kota Patria dengan segudang prestasi, baik prestasi akademik dan non akademik. Inilah yang menjadikan sekolah SDN Sentul 02 menjadi tujuan warga kota Blitar menyekolahkan putra-putrinya di SD ini.

Kepala SDN Sentul 2 Kota Blitar Sustini S.Pd mengatakan bahwa, “Pembelajaran Tatap Muka (PTM) yang masih belum bisa diberlakukan secara sempurna akibat pandemi corona yang masih terus berlanjut, menjadi cambuk seluruh tenaga kependidikan untuk memastikan para siswanya masih menjaga motivasi memperoleh prestasi. selama pandemi kegiatan belajar maupun perlombaan bidang akademik non akademik hampir tidak ada. Sekalipun ada kegiatan lomba, kata dia, masih berlangsung secara daring (dalam jaringan).” Ungkapnya.

 

Sustini menambahkan, “Sejak bulan November, kita sudah melakukan seleksi dan kaderisasi terhadap siswa siswi yang berpotensi memiliki prestasi. Kita melakukan seleksi dari masing-masing kelas dan dilakukan pembinaan. Ini kami lakukan agar tren positif prestasi yang sudah kami raih tetap terjaga,” sambungnya di ruang kerjanya, Jumat (25/6/2021).

 

“Ekstra kurikuler di SDN Sentul 2 Kota Blitar menurutnya telah difasilitasi cukup baik, berdasarkan bidang akademik, kesenian hingga olahraga. Namun demikian, ekstra kurikuler drum band menjadi favorit para siswa. Bahkan, sambungnya, SDN Sentul 2 tahun 2020 lalu berhasil menyabet juara umum untuk keempat kalinya untuk perlombaan drum band tingkat kota.” Urainya dengan bangga.

 

Sustini menyampaikan, ” Sejak tahun 2018 sampai tahun 2021, SDN Sentul 2 Kota Blitar telah meraih sejumlah prestasi baik oleh siswa maupun guru. Pada tahun 2018, melalui ajang guru berprestasi tingkat kota, guru Ermawati meraih juara pertama dan ia sendiri meraih juara 2. Tahun 2019 masih di ajang yang sama, guru Sabta Eniyatmoko mendapat juara 2. Tahun 2020 guru Siti Solikah juara 3 dan tahun 2021 guru Anton Wijayanto menempati juara 2.” Jelasnya.

 

“Persiapan dan perbaikan fasilitas penunjang kegiatan belajar mengajar dengan protokol covid-19 yang ketat sudah kami persiapkan agar wali murid merasa tenang dan nyaman ketika putra putrinya nanti melaksanakan kegiatan belajar tatap muka.” Tutupnya.*

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *