Masyarakat Ucapkan Terimakasih Kepada Polres Pamekasan Yang Telah memberikan layanan Ojek Kepada Calon Jamaah Haji

Petugas kepolsian Pamekasan saat mengawal para jamaah haji.(foto:filesatu.co.id?Afif).

Masyarakat Ucapkan Terimakasih Kepada Polres Pamekasan Yang Telah memberikan layanan Ojek Kepada Calon Jamaah Haji

Filesatu.co.id, Pamekasan| Selain pelepasan dan pemberangkatan jamaah haji asal Pamekasan ada nuansa baru dalam perhelatan pemberangkatan haji tahun ini, terlihat Polres Pamekasan menyiapkan personilnya untuk membantu keluarga jamaah haji yg kecapean dan parkir mobilnya jauh dari lokasi pemberangkatan. Kamis (25/5/2023).

Bacaan Lainnya

Terlihat pantauan wartawan dari banyaknya rombongan pengantar calon jamaah haji sangat padat sekali, kemudian Polres Pamekasan menginisiasi adanya ojek bagi jamaah haji yang lokasi parkirnya lumayan jauh dari pemberangkatan.

Kasatlantas Polres Pamekasan AKP Mokhamad Munir saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa program tersebut sebagai bentuk pelayanan prima dari kami terhadap masyakat terutama bagi para calon jamaah haji yang jauh dari lokasi pemberangkatan.

“Ini merupakan bentuk layanan Polres Pamekasan terhadap masyarakat terutama bagi rombongan para calon jamaah haji yang parkir kendaraannya lumayan jauh dari posko pemberangkatan,” ungkapnya

Selain itu, mantan Kapolsek Plaosan Magetan tersebut yang saat ini menjabat sebagai Kasatlantas polres Pamekasan menyampaikan adanya layanan tersebut minimal masyarakat sangat terbantu yang akan menunaikan ibadah haji di tahun 2023 ini.

“Mudah-mudahan seluruh jamaah haji Indonesia khususnya kabupaten Pamekasan menjadi haji mabrur dan diberikan kesehatan sampai kembali ke Pamekasan dengan keadaan selamat,” katanya.

Sementara itu, salahsatu calon jamaah haji yang berasal dari kecamatan Pegantenan menyampaikan rasa terimakasih kepada jajaran Polres Pamekasan karena sudah memberikan fasilitas ojek sehingga kami sangat terbantu.

“Sekali lagi saya sampaikan terimakasih atas layanan dari kepolisian, mudah-mudahan tuhan memberikan kelancaran pada saat bertugas kembali,” pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *