Ketua DPRD Sumenep Sentil Disbudporapar

KETUA DPRD Kab. Sumenep, Madura Jawa Timur Abdul Hamid Ali Munir
KETUA DPRD Kab. Sumenep, Madura Jawa Timur Abdul Hamid Ali Munir

Filesatu.co.id, SUMENEP | KETUA DPRD Kab. Sumenep, Madura Jawa Timur Abdul Hamid Ali Munir sebut sector pariwisata di Kabupaten Sumenep lebih beragam dibandingkan tiga kabupaten lainnya di Madura.

Destinasi wisata di ujung timur Pulau Madura ini banyak yang memesona seperti wisata alam, religi, dan lain-lain. Karena itu, DPRD Sumenep mendorong agar pendapatan asli daerah (PAD) wisata ditingkatkan.

Bacaan Lainnya

“Dinas kebudayaan, kepemudaan, olahraga, dan pariwisata (disbudporapar) bekerja maksimal. Yakni, memaksimalkan potensi wisata untuk meningkatkan PAD. Sebab, masyarakat banyak yang berlibur pada momen libur Lebaran,” katanya. Rabu (17/4/2024)

Hamid menjelaskan, ikon wisata di Kabupaten Sumenep itu terletak pada destinasi wisata pantai seperti cemara udang, baik di Pantai Salopeng maupun di Pantai Lombang.

”Sejak dulu memang sudah jadi favorit dan kita tahu itu,” jelasnya.

Belakangan, destinasi wisata di Kota Keris terus bertambah. Di antaranya, wisata perbukitan seperti Bukit Tinggi, Wisata Sawah, mangrove, dan wisata lainnya. Menurut dia, itu harus bisa dijadikan penopang perekonomian masyarakat dan PAD.

“Tentu dengan berbagai inovasi dan hiburan yang bernuansa kearifan lokal misalnya untuk menarik minat pengunjung,” ucapnya..

Pihaknya juga mengingatkan agar keamanan dan ketertiban diperhatikan. Dengan demikian, kondusivitas Kabupaten Sumenep tetap terjaga.

”Intinya, tolong sama-sama menjaga kondusivitas,” tandasnya.(Nr / bay)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *