File satu.co.id.Jember | Puluhan personel Polres Jember menggruduk Mako Yonif Raider 509 Kostrad yang beralamat di jalan tidar no 1 kelurahan Karangrejo kecamatan Sumbersari Jember. Selasa, (5/10/2021).
Kedatangannya tersebut bukan untuk hal lain melainkan untuk memberikan kejutan surprize di hari jadinya yang ke 76 tahun
Rombongan yang dipimpin oleh Wakapolres Jember Kompol Kadek Ary Mahardika didampingi Kasat Sabhara AKP Eko Basuki dan Kasat Reskrim AKP Yogi Komang Yogi Arya Wiguna, Kasat Resnarkoba Iptu Sugeng Iriyanto berserta anggota Polwan
membawa tumpeng kuning sebagai wujud sarana menjalin silaturahmi demi tetap terjaganya sinergi TNI-Polri dalam menjaga kemanunggalan.
Wakapolres Jember Kompol Kadek Ary Mahardika, mengatakan di hari spesial ini kami sengaja memberikan kejutan kepada saudara kita
“Di hari spesial ini kami sengaja memberikan kejutan kepada saudara kita yaitu Batalyon Infanteri Raider 509 Kostrad.
“Sebagai wujud kebersamaan di HUT ke-76 TNI dalam memperkokoh silaturahmi demi tetap terjaganya sinergisitas TNI-Polri dalam menjaga kemanunggalan,” kata Wakapolres Jember.
Kadek menambahkan,” Saya menyampaikan terterima kasih banyak kepada TNI dalam hal ini DanYonif Raider 509 Kostrad yang telah berjalan bersama bersinergi ciptakan kamtibmas yang aman dan kondusif.” tambah Kadek.
Dikatakan Kadek, Kegiatan anjangsana juga dimaksudkan untuk bertukar pikiran serta komunikasi antar sesama instansi untuk mencegah kegiatan-kegiatan yang bertentangan dengan aturan dan hukum yang berlaku di wilayah Republik Indonesia.
“Kegiatan ini kita lakukan bersama jajaran dan Kasat Reskrim serta Kasat Resnarkoba, di mana kegiatan mengunjungi Markas Yonif Raider 509 Kostrad merupakan suatu bentuk penghormatan dan penghargaan kepada instansi terkait yang berada di Jember,” jelasnya.
Sementara Danyonif Raider 509 Kostrad, Letkol Inf Syafrinaldi.SE. menyampaikan terimakasih kepada jajaran Polres Jember yang dipimpin Wakapolres Kompol Kadek Ary Mahardika, yang sudah meluangkan waktu datang tepat di hari HUT TNI ke-76 tahun dengan membawa tumpeng kuning untuk dinikmati bersama.
“Dirgahayu TNI ke 76 melalui tema bersatu, berjuang, kita pasti menang, kedepan sinergitas TNI-Polri sebagai garda terdepan pemelihara kamtibmas semakin solid.” Tuturnya
“Kami berharap, kegiatan anjangsana mampu mempererat jalinan silahturahmi antara aparat guna menjaga keamanan dan ketentraman di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), khususnya di Kabupaten Jember,” ungkap Letkol Inf Syafrinaldi.
Adapun Kegiatannya lanjut Safirinaldi, pagi tadi melakukan Upacara secara virtual HUT TNI ke 76 Tahun 2021 dengan Tema “Bersatu Berjuang kita pasti Menang”.
“Saya sempat kaget kedatangan rombongan dari polres Jember dengan mengendarai beberapa kendaraan. Kami sekali lagi berterima kasih pada jajaran Polres Jember yang telah membangun Sinergisitas TNI dan Polri menjaga kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).”pungkasnya (Tog/F1).