Korban Terakhir Tanah Longsor Di Kecamatan Kesamben Kabupaten Blitar Berhasil Ditemukan

Saat tim Basaranas temukan korban tanah longsor
Saat tim Basaranas temukan korban tanah longsor

Filesatu.co.id, BLITAR | KORBAN tanah longsor Gunawan Dusun Sukorejo RT. 01/RW 02 Desa Bumirejo Kec. Kesamben yang juga pemilik kandang ayam akhirnya diketemukan sekitar pukul 11.32 WIB di sebelah jembatan dalam kondisi meninggal dunia.

Setelah Tim SAR memperpanjang dua hari proses pencarian korban, pada hari ke 8 Tim SAR gabungan telah berhasil menemukan korban terakhir tanah longsor di Dusun Sukorejo, Desa Bumirejo, Kecamatan Kesamben, Blitar, Jawa Timur (Jatim), pada Minggu (07/07/2024).

Bacaan Lainnya

”Sekitar pukul 11.32 WIB satu orang korban Dalam Pencarian (DP) diketemukan dengan keadaan meninggal dunia (MD) dan masih dalam proses evakuasi oleh tim gabungan,” terang Ivong Berttyanto, Kepala BPBD Kabupaten Blitar.

Kepala BPBD Ivong Berttyanto menyatakan bahwa, dalam proses pencarian korban pihaknya melaksanakan koordinasi dengan lintas sektor yang terdiri dari TNI, POLRI dan BASARNAS terkait dengan pencarian korban yang masih timbun material longsor.

Adapun unsur SAR yang terlibat dalam pencarian ini antara lain tim rescue Pos SAR Trenggalek, BPBD Kabupaten Blitar, BPBD Jatim, Polsek Kesamben, Yonif 511, SAR Kanjuruhan, Damkar, Orari, Mapala, Dinas Sosial, serta masyarakat sekitar.

Ivong menambahkan, proses evakuasi selesai dan jenazah korban dibawa ke RSUD Ngudiwaluyo Wlingi.

”Sekitar pukul 13.48 WIB, proses evakuasi selesai dan jenazah dibawa ke RSUD Ngudi Waluyo Wlingi. Pembersihan material longsor dan pencarian korban dengan menggunakan 2 alat berat dan personil gabungan dengan melakukan penyemprotan memakai diesel penyemprot air bertekanan tinggi dan cangkul,” tandas Ivong.

Sebelumnya, Basarnas Surabaya telah mengirimkan tim rescue Pos SAR Trenggalek untuk lakukan pencarian korban tertimbun longsor di Dusun Sukorejo, Desa Bumirejo, Kecamatan Kesamben, Blitar Minggu (30/6/2024) malam. Dengan membawa peralatan ekstrikasi, enam personel berangkat ke lokasi kejadian.

Bencana alam longsor ini menimpa empat korban. Seorang korban atas nama Anto (23) ditemukan selamat, sedangkan dua lainnya ditemukan tim SAR gabungan dalam keadaan meninggal dunia pada Minggu 30 Juni sekitar pukul 23.35 WIB.

Dua korban meninggal dunia ditemukan dalam kondisi tertimbun longsor dan langsung dievakuasi ke Puskesmas Kesamben atas nama Jarianto (62), Mugiono (69), dan korban terakhir Gunawan berhasil ditemukan pada hari ini.

Kepala BPBD Ivong menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang bahu membahu selama delapan hari ini, untuk mencari dan menemukan seluruh korban tanah longsor di kecamatan Kesamben Kabupaten Blitar ini.***

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *