Filesatu.co.id, KARAWANG | TIGA PARTAI Politik, yakni Partai NasDem, Partai Gerindra, dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS), menggelar deklarasi Koalisi Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Karawang 2024-2029 di Resinda Hotel, Jumat, 24 Mei 2024.
Ketiga partai tersebut mengklaim telah sepakat untuk mengusung H. Aep Syaefuloh sebagai bakal calon bupati pada Pilkada Karawang yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang.
Dalam konferensi pers, Ketua DPD Partai NasDem Karawang, Dian Fahrud Jaman, menyampaikan bahwa Partai Gerindra, Partai NasDem, dan PKS sudah mendeklarasikan diri untuk berkoalisi dalam Pilkada Karawang 2024.
“Kami sudah menyepakati sesuai dengan kesepakatan awal antara Gerindra dan NasDem, lalu sekarang dengan PKS. Kami telah bersepakat untuk mengusung H. Aep sebagai calon bupati di Pilkada 2024,” ungkapnya.
Terkait posisi Calon Wakil Bupati, Dian menyebutkan bahwa persoalan tersebut diserahkan kepada internal Partai Gerindra Karawang.
“Kami juga akan mengusulkan ini semua ke DPP masing-masing. Yang pasti, kami sudah memiliki kesamaan. Nanti tetap akan diusulkan ke DPP, karena kami juga tidak mungkin melangkahi DPP, karena penentunya nanti tetap di DPP,” katanya.
Dian kembali menegaskan bahwa kegiatan ini adalah deklarasi parpol koalisi.
“Karena untuk calon bupati, tentu sebelumnya kita sudah mendukung H. Aep Syaefuloh,” tegasnya.
Di kesempatan yang sama, Sekretaris DPC Partai Gerindra Karawang, H. Endang Sodikin (HES), menjelaskan bahwa masing-masing partai punya mekanisme tersendiri. Jadi, koalisi tiga partai ini untuk mengusung calon bupati dan calon wakil bupati.
“Insha Allah semuanya kita serahkan ke DPP. Jadi kita tunggu hasilnya bersama-sama ya!” tuturnya.
Gerindra Belum Putuskan Usung Aep
Sementara itu, ketidakhadiran Ketua DPC Partai Gerindra Ajang Sopandi dalam deklarasi tersebut sempat mengundang pertanyaan dari awak media.
Apalagi, Ajang Sopandi sempat menyebut bahwa Partai Gerindra akan mengutamakan kader partainya untuk diusung menjadi bakal calon bupati.
Lantas, bagaimana dengan deklarasi Partai Gerindra bersama NasDem dan PKS?
Saat dikonfirmasi awak media melalui voicenotenya, Ajang menyebut bahwa deklarasi koalisi yang terjadi di Hotel Resinda tersebut hanya merupakan koalisi partai politik saja. Ia menambahkan bahwa deklarasi koalisi tiga partai tersebut juga belum disampaikan ke DPP Partai Gerindra.
Bahkan, Ajang menegaskan bahwa Partai Gerindra belum resmi menyatakan akan mengusung Bupati Petahana H. Aep Syaefuloh sebagai bakal calon bupati di Pilkada Karawang 2024 mendatang.
Secara mekanisme akhir, lanjut Ajang, keputusan untuk mengusung bakal calon bupati masih akan dibahas di tingkat pusat sebelum diputuskan.
“Pada intinya, kami (Gerindra) belum ada kesepakatan dalam mengusung calon bupati ataupun wakil bupati karena kewenangan ada di DPP. Jadi kami pastikan bahwa kerja sama koalisi saat ini belum ada kesepakatan dalam menentukan calon bupati dan wakil bupati,” tandas Ajang. ***