Primkopkar Perhutani Saradan Bagikan SHU Sebesar Rp. 174 Juta pada RAT 2024

Filesatu.co.id, Saradan | Primer Koperasi Karyawan (Primkokar) Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Saradan membagikan sisa hasil usaha (SHU) sebesar Rp. 174.346.678,- kepada seluruh anggotanya pada acara Rapat Anggota Tahunan (RAT), Selasa (05/03/2025).

Seperti disampaikan Ketua Primer Koperasi Karyawan (Primkokar) Perhutani KPH Saradan Nur Kholis dalam paparannya, modal yang berkembang saat ini akan dikelola dengan baik demi kesejahteraan anggota koperasi.

Bacaan Lainnya

”Atas nama segenap pengurus Koperasi, kami mengucapkan terima kasih kepada para anggota Koperasi yang telah aktif melakukan kegiatan simpan pinjam sehingga pertukaran modal pada Koperasi bisa semakin besar menjadi Rp. 3,1 M. Modal Rp. 3,1 M tersebut akan terus kita kelola sebaik mungkin agar dapat berkembang, sehingga akan mampu untuk mencukupi kebutuhan dan mensejahterakan para anggota Primer Koperasi Karyawan Perhutani KPH Saradan,” ujar Nur Kholis memaparkan.

Di tempat yang sama, Ketua PKPRI Kabupaten Madiun Purnomo menyampaikan, ”Saya ucapkan selamat kepada Primer Koperasi Karyawan (Primkokar) Perhutani KPH Saradan yang telah melaksanakan RAT di awal Tahun 2024. Koperasi yang mampu melaksanakan RAT di awal tahun, itu menggambarkan kalau Koperasi tersebut adalah Koperasi yang baik dan sehat,” ujar Purnomo menjelaskan.

”Dari evaluasi pelaksanaan RAT Primer Koperasi Karyawan (Primkokar) Perhutani KPH Saradan berjalan dengan sangat baik. Hal itu terlihat dari cara penyampaian laporan pengurus dan pengawas sangat bagus dapat diterima dengan satu suara sepakat dari para anggota. Yang istimewa adalah peningkatan pendapatan SHU sebesar Rp. 174 juta, bila dibagi jumlah anggota 300 orang anggota maka rata-rata akan mendapatkan SHU kurang-lebih sebesar Rp. 500.000,- per anggota,” imbuh Purnomo.

Sementara itu, Wakil Adm Sub Saradan Selatan Noor Imanuddin menyampaikan, ”Koperasi Primkokar Perhutani KPH Saradan mempunyai usaha simpan pinjam dan pertokoan di Madiun dan Saradan ini diharapakan mampu memberikan pelayanan yang baik kepada anggotannya. Sehingga sesuai tujuannya Koperasi Primkokar KPH Saradan akan mampu untuk meningkatkan kesejahteraan anggotanya dan semoga kedepan Koperasi ini bisa berkembang lebih maju lagi,” ujar Noor Imanuddin.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *