Minggu Kasih Satuan Samapta jalin kerjasama jaga situasi kamtibmas

Filesatu.co.id,   Denpasar – Bali |  Perkembangan situasi kamtibmas yang dinamis dan selalu berubah menjadi perhatian khusus pihak kepolisian dengan berusaha mengoptimalkan kehadiran personil kepolisian ditengah tengah masyarakat.

Melalui program kegiatan Minggu Kasih, Satuan Samapta Polresta Denpasar, Minggu, 3/12/2023 melaksanakan kegiatan patroli dan mengunjungi tempat tempat yang dimana menjadi titik point perkumpulan masyarakat di seputaran Pesanggaran, Denpasar Selatan

Bacaan Lainnya

Kegiatan yang langsung dipimpin oleh Kasat Samapta Polresta Denpasar, Kompol I Nengah Sudiarta S.Sos dan didampingi oleh Kanit Patroli Samapta, AKP I Ketut Wardana beserta anggotanya langsung menyambangi kegiatan perkumpulan warga di Pesanggaran, Densel.

Kegiatan yang disambut dengan penuh antusias menjadi nilai positif sehingga keluhan dan permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat bisa tersampaikan dan mendapatkan jalan keluar.

Dalam kesempatan tersebut Kasat Samapta Polresta Denpasar, Komisaris Polisi I Nengah Sudiarta S.Sos menyampaikan bahwa kegiatan Minggu Kasih yang menjadi program kepolisian dimana secara konsisten dilaksanakan dengan tujuan dapat menyerap aspirasi masyarakat khususnya dibidang kamtibmas sehingga kita harapkan kerjasama dan sinergitas bisa terjalin dengan warga masyarakat dalam meniadakan segala bentuk potensi kerawanan.

“Dengan bisa secara langsung berkomunikasi dengan kelompok masyarakat dilapangan kita harapkan bisa memberikan rasa aman dan terjalin kerjasama dalam memelihara situasi kamtibmas”, jelas Kompol I Nengah Sudiarta S.Sos usai menyampaikan arahanya.

 

Laporan  : Benthar

Tinggalkan Balasan