Sanggar Putra Tanjung Edukasikan Isi dan Makna dari Lima Sila Pancasila

Filesatu.co.id, Jember | Dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2022, Sanggar Putra Tanjung asal desa Balung Lor mengadakan kegiatan di Monumen Pancasila Desa Wonosari Kecamatan Puger Kabupaten Jember.Rabu (1/6/2022).

Bacaan Lainnya

Kegiatan yang diadakan oleh Sanggar Putra Tanjung tersebut yakni dengan cara menyanyikan lagu kebangsaan yaitu Garuda Pancasila dan lagu lagu nasional lainnya.

Selain itu juga dari salah satu mereka ada yang membacakan teks Pancasila yang diikuti oleh para siswa Sanggar Putra Tanjung maupun pengurus Sanggar,juga ada yang membacakan puisi tentang makna jiwa kepancasilaan.

Pembina Sanggar Putra Tanjung asal desa Balung Lor Haris mengatakan, “kegiatan tersebut memberikan edukasi dan wawasan kepada para siswa agar mereka bisa memahami tentang isi dan makna dari kelima sila yang ada,”katanya.

“Dan dari situlah mereka nantinya bisa menjadi anak yang berbakti bagi Nusa dan Bangsa serta bisa menjunjung tinģgi nilai kebudayaan,” pungkasnya ( Tog).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *