Filesatu.co.id Pamekasan | Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan pemerintah kabupaten Pamekasan gelar acara penanaman pohon dalam rangka memperingati hari air dunia ke 30 yang terletak di embung desa Samiran kecamatan Proppo Pamekasan. Rabu (30/3/2022).
Buktinya, kegiatan penanaman pohon dan benih ikan dilakukan secara simbolis yang dihadiri oleh seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) dan Sekertaris Daerah kabupaten Pamekasan.
Bupati Pamekasan Baddrut Tamam yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Totok Hartono mengatakan mengawali sambutan ini saya atas nama pemerintah kabupaten Pamekasan mengucapkan selamat memperingati hari air sedunia tahun 2002 semoga dengan peringatan Hari air sedunia ini dapat mendorong dan mempercepat kepedulian masyarakat terhadap lingkungan khususnya pemakaian dan pemanfaatan air sebagai sumber kehidupan bagi setiap makhluk hidup di muka bumi ini.
“peringatan hari air sedunia ini bukan sekedar seremonial semata tetapi, merupakan salah satu upaya kita untuk mempengaruhi masyarakat agar terbiasa menjaga kelestarian lingkungan,” katanya.
Selanjutnya, Totok Hartono menyampaikan dengan adanya pelaksanaan program penanaman pohon masyarakat bisa memanfaatkan untuk mengolah sampah dengan baik, memelihara lingkungan sehat dan lebih indah.
“Oleh karenanya saya berharap agar semua stakeholder baik OPD terkait, camat, lurah, kepala desa, kepala sekolah, pondok pesantren, dan kelompok masyarakat lainnya supaya lebih kuat lagi koordinasi dan sinergi mewujudkan lingkungan yang berseri serta sekolah yang peduli dan berbudaya lingkungan,”imbuhnya.
Di samping itu, Kepala UPT Dinas PU Sumber Daya Air Wilayah Madura Provinsi Jawa Timur Anton Danuswara mengatakan program penanaman bibit pohon ini di laksanakan untuk penormalisasian sungai yang ada di kabupaten Pamekasan dan meminimalisir terjadinya bencana alam.
“Diantaranya sungai yang harus di normalisasi yaitu Kali Semajid, Kloang dan Kali Jombang,”ungkapnya.
Di lain itu Anton Danuswara menyampaikan selain penanaman bibit pohon di waktu itu juga penaburan benih ikan yang di taruh di bendungan Desa Samiran dengan tujuan pelestarian alam.
“Kesadaran masyarakat harus menjaga dan membudidayakan kebersihan lingkungan agar dapat meminimalisir bencana alam, terutama banji.” Pungkasnya.
Penulis: Afif