FILESATU.CO.ID, BANYUWANGI – Warga Desa Macan Putih khususnya Jamaah Musholla Al Huda merasa sangat senang dengan kehadiran Anggota Koramil 0825/14 Kabat. Rabu (26/05/2021).
Kehadiran TNI ini dalam rangka melaksanakan Karya Bhakti TNI dengan sasaran perbaikan ringan dan pengecatan Musholla Al Huda Dusun Macan Putih Utara Desa Macan Putih Kecamatan Kabat.
Pemerintahan Desa Macan Putih juga Ketua Takmir musholla dan Pengasuh TPQ Al huda sangat berterima kasih serta sangat mendukung program Karya Bhakti TNI di tempat ibadah, dan berharap hal ini bisa berkelanjutan.
“Kami mewakili masyarakat dan jamaah sangat senang, bangga dan mendukung dengan program Karya Bhakti TNI ini dari Koramil 0825/14 Kabat untuk melaksanakan pemeliharaan sekaligus pengecatan Musholla Al Huda di Dusun Kami, dan kami berterima kasih banyak untuk Koramil 0825/14 Kabat bersedia hadir di tengah masyarakat kami,” ucap Suror, Kepala Dusun Macan putih Utara.
Program kerja Karya Bhakti TNI ini di laksanakan 3 hari, meliputi 2 hari kegiatan fisik dan 1 hari non fisik. Kegiatan fisik berupa pembersihan, perbaikan dan pengecatan musholla. Sedang kegiatan non fisik berupa silaturahmi dan sosialisasi kepada jamaah khususnya untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melaksanakan sholat berjamaah atau pun kegiatan keagamaan lainya. Mengingat pandemi covid 19 masih berlangsung.
“Harapan kami program-program seperti ini terus ada dan berlanjut, sehingga jamaah merasa nyaman dalam melaksanakan ibadah dan terjalin silaturahmi antar aparat pemerintah dan masyarakat,” tambah Suror.