Filesatu.co.id Pamekasan | Pada momentum hari raya idul Fitri 1443 Hijriyah kepala satuan polisi pamong praja (Kasatpol PP) kabupaten Pamekasan mengajak seluruh masyarakat untuk merayakan kemenangan sebagai umat Islam yang telah berpuasa selama satu bulan. Kamis (05/5/2022).
Pasalnya di hari kemenangan ini satukan persaudaraan yang hakiki agar sama-sama memaafkan dengan hati yang ikhlas.
Plt kepala satuan polisi pamong praja kabupaten Pamekasan R Moh Syaiful Amin menyampaikan upaya yang dilakukan oleh tim satpol PP kabupaten Pamekasan untuk mensterilkan takbir keliling masuk kota.
“Tujuan kami mensterilkan situasi pada malam takbiran tentu untuk menjaga ketertiban masyarakat yang hendak melaksanakan sholat id,” katanya.
Selanjutnya Moh Syaiful Amin menyampaikan kami juga melakukan pemantauan yang melibatkan seluruh jajaran forkopimda kabupaten Pamekasan untuk memantau langsung proses lancarnya lalulintas.
“Alhamdulillah semua berjalan dengan lancar selama perjalanan dan semoga selamat sampai tujuan,” imbuhnya.
Disamping itu, Syaiful Amin mengatakan kedepannya, mudah-mudahan seluruh ibadah di bulan Ramadhan diterima oleh Allah SWT.
“Alhamdulillah sekali lagi terima kasih kepada seluruh masyarakat Pamekasan atas kerjasamanya secara guyub menjaga kabupaten bumi gerbang salam,” pungkasnya.
Penulis: Afif