Tekan Harga Beras Pemkot Blitar Lakukan Operasi Pasar di Tiga Titik Pasar Tradisional 

Filesatu.co.id, Kota Blitar | Sebagai upaya untuk menekan kenaikan harga bahan pokok di Kota Blitar, Pemerintah Kota Blitar melalui Dinas Perindustrian Dan Perdagangan (Disperindag) bekerjasama dengan Perum Bulog divisi regional Tulungagung menggelar operasi pasar beras dengan program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP). Bertempat di kawasan pasar Templek, Pasar Pon dan hari ini di jadwalkan di Pasar Legi. Operasi pasar berlangsung, mulai 26 Februari hingga 28 Februari 2024.

Bacaan Lainnya

Walikota Blitar Santoso dalam sambutannya mengatakan bahwa, operasi pasar beras murah digelar selama tiga hari di Kota Blitar. Operasi pasar digelar di Pasar Legi Kota Blitar. Sedang besok dan lusa, operasi pasar digelar di Pasar Templek dan Pasar Pon. Pemerintah kali ini menyiapkan sebanyak 8 ton beras dengan harga di bawah Harga Eceran Tertinggi (HET). Senin (26/02/2024).

“Operasi pasar ini hasil kerja sama Disperindag dan Bulog. Kami menggelar operasi pasar selama tiga hari mulai hari ini, besok dan luas. Sekali operasi pasar kami gelontor 8 ton beras,” ungkap Walikota Santoso.

Santoso berharap operasi pasar beras murah ini dapat meringankan beban warga di tengah melambungnya harga beras yang terjadi akhir akhir ini.

Ket Foto: Walikota Blitar Santoso Dalam Sambutannya Berharap Operasi Pasar Beras Murah Selama Tiga Hari Kedepan Ini Dapat Membantu Warganya.

“Mudah-mudahan harga beras kembali stabil, dan tidak dijadikan kesempatan untuk ditimbun oleh para spekulan, kita melakukan upaya ini untuk membantu warga kota yang sangat membutuhkan,” harap Wali Kota Santoso.

Untuk diketahui saat ini harga beras di pasaran masih masih mahal. Harga beras kemasan 5 kilogram masih di atas Rp 60 ribu atau Rp 12 ribu per kilogramnya.

Kepala Disperindag Kota Blitar, Hakim Sisworo disela sela proses operasi pasar hari ini menyatakan bahwa, dalam operasi kali ini disediakan 8 ton beras kualitas medium dengan harga Rp 52 ribu per 5 kilogram.

“Operasi pasar ini sudah yang ketiga kalinya diadakan di Kota Blitar. Pekan lalu, Disperindag mengadakan operasi pasar di Pasar Pon dan Pasar Legi,” ujar Hakim Sisworo.

Hakim berharap operasi pasar dapat menekan kenaikan harga beras di Kota Blitar. Selain itu, kegiatan tersebut diharapkan dapat memenuhi kebutuhan beras masyarakat di tengah berkurangnya pasokan beras di pasaran.

“Kami masih ada dua kegiatan operasi pasar lagi di Pasar Templek dan Pasar Pon. Rencananya, kami adakan tiga hari ini,” pungkas Hakim. (Pram/Adv/Kmf).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *