Targetkan Jember Lumbung Sapi Unggulan, Programkan Bibit Sapi Melalui Embrio Transfer 

Filesatu.co.id, Jember | Program Kelahiran ganda pada hewan ternak sapi melalui Embrio Transfer, merupakan program pemerintah agar Kabupaten Jember menjadi Lumbung bibit sapi Nasional mulai dilakukan di desa Tamansari kecamatan Wuluhan kabupaten Jember.senin (2/1/2023).

Bacaan Lainnya

Petugas Puskeswan Balung dan Wuluhan drh. Luhung ditemui Filesatu.co.id,  mengatakan pihaknya selalu mengecek kondisi kesehatan dua pedet jantan kembar yang baru lahir, milik Malikan warga dusun Gondosari desa Tamansari kecamatan Wuluhan dalam kondisi sehat.”katanya.

Drh Luhung menambahkan Pedet unggul ini diperoleh melalui program embrio transfer sistim Twining atau proses kembarisasi bibit melalui pemindahan embrio dari sel telur yang sudah dibuahi,” ungkapnya.

Drh luhung menyampaikan bahwa akhir tahun kemarin vaksinasi PMK dosis 1 dan 2 tembus 15000 Meski sang induk sempat terjangkit PMK,namun bibit sapi ini lahir dengan kondisi sehat, karena adanya tindakan dan pengawasan khusus dari petugas Puskeswan Balung dan Wuluhan,”jelasnya.

Menurut Maria Agus Beni Al-furqan selaku petugas transfer embrio kabupaten Jember, program embrio transfer Sistem Twining ini merupakan program dari pemerintah pusat, Provinsi dan Kabupaten, agar Jember bisa menjadi lumbung bibit sapi sapi unggul secara Nasional.” Pungkasnya (Tog).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *