Rampung, Pemdes Dimong Madiun Tuntaskan Rabat Jalan Makam

Filesatu.co.id, Madiun | Dalam rangka mempermudah akses masyarakat ke pemakaman, Pemerintah Desa Dimong Kecamatan/ Kabupaten Madiun belum lama ini telah merampungkan kegiatan fisik berupa rabat jalan. Sumber anggarannya, berasal dari dana desa 2025.

Kepala Desa Dimong, Sudjarwo mengatakan pembangunan rabat jalan makam berlokasi di Dusun Babadan.

Bacaan Lainnya

“Lokasi berada di Dusun Babadan RT 04. Anggaran dari Dana Desa 2025 sebesar 45 juta rupiah,” terang Kades, Senin (14/04/2025).

Mengenai volume rabat, lanjut Kades, sepanjang 81 meter. Pengerjaan oleh TPK setempat, dimulai awal Maret.

“Pekerjaan dilaksanakan oleh TPK Dusun Babadan. Untuk volume pekerjaan 81 x 2,9 x 0,12 meter. Pengerjaan selama 4 hari. Tanggal 1-4 Maret 2025,” imbuhnya.

Dengan terealisasinya rabat jalan makam ini, Kades berharap dapat membawa manfaat positif bagi masyarakat.

“Mengingat yang ke makam itu tak hanya ketika prosesi pemakaman saja, tapi juga ada yang ziarah/ nyekar rutin. Jadi akses masyarakat lebih mudah,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan