Filesatu.co.id, Klungkung – Bali | Kasdam IX/Udayana Brigjen TNI Hartono, S.I.P., melaksanakan kegiatan penanaman pohon bersama di lokasi rehabilitasi Daerah Aliran Sungai (DAS) bertempat di Desa Tanglad, Nusa Penida, Klungkung, pada Kamis (20/6/2024).
Kegiatan penanaman pohon di DAS ini dilaksanakan atas kerjasama antara Kodam IX/Udayana dengan PT. Vale Indonesia Tbk., dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia tahun 2024 dengan mengangkat tema Restorasi Lahan, Ketahanan Terhadap Kekeringan dan Penggurunan.
Pada kesempatan tersebut Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Bambang Trisnohadi dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan oleh Kasdam IX/Udayana mengucapkan terima kasih serta mengapresiasi langkah PT. Vale Indonesia Tbk., yang telah bersinergi dengan TNI/Polri, Pemerintah Daerah dan berbagai pihak, sehingga kegiatan pelestarian alam dapat terus digiatkan.
“Untuk diketahui, bahwa PT. Vale Indonesia Tbk., merupakan perusahaan yang beroperasi di Sulawesi Tengah, dan sedang melakukan penanaman di wilayah Indonesia dengan target 29.000 hektar lebih, termasuk 500 hektar di Provinsi Bali, dengan berbagai macam pohon yang disesuaikan dengan kondisi lingkungan alam seperti, Pohon Beringin, Mangga, Kemiri dan lain sebagainya” ungkap Pangdam.
Lebih lanjut Pangdam dalam sambutannya menyampaikan bahwa untuk mengurangi efek pemanasan global, penanaman pohon memiliki peran penting dalam mitigasi perubahan iklim, terutama di Indonesia, sebagai negara dengan hutan tropis yang luas. Kegiatan penanaman seperti ini, selaras dengan program Angkatan Darat, yaitu TNI AD Bersatu dengan Alam untuk NKRI, yang menjadi program unggulan Kasad.
Pangdam mengharapkan dan mohon dukungannya kepada semua pihak untuk kegiatan Penanaman Bersama Lokasi Rehabilitasi Daerah Aliran Sungai (DAS) seperti ini dapat dilaksanakan secara berkelanjutan di seluruh wilayah Indonesia.
Sementara itu Vice President PT. Vale Indonesia Tbk., Adiansyah Chaniago mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa pada hari ini bisa berkumpul dalam rangka merayakan Hari Lingkungan Hidup Sedunia dan juga melakukan penanaman bersama dalam program rehabilitasi Daerah Aliran Sungai.
“Rangkaian Hari Lingkungan Hidup Sedunia sudah dimulai dari 5 Juni lalu sampai sekarang, ini merupakan satu kebanggaan dari kami PT. Valen Indonesia Tbk., bisa ikut serta berpartisipasi tentunya berkat support dari bapak ibu sekalian dari pemerintah Provinsi, TNI/Polri dan juga pemerintah pusat”, ungkapnya
Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Danrem 163/WSA, Kadis Kehutanan Prov. Bali, Aslog Kasdam IX/Udy, Aster Kasdam IX/Udy, Para Kabalakdam IX/Udy, Para Kasi Korem 163/WSA, Dandim 1610/Klungkung, Vice President PT. Vale Indonesia Tbk., Direktur KTA Dirjen BPDASRH KLHK, Ketua Persit KCK Koorcabrem 163 PD IX/Udy beserta pengurus, serta undangan lainnya.
Laporan : Benthar