Maraknya Penipuan Online dan Balapan Liar, Polsek Kalibaru Gelar Jumat Curhat

Kapolsek Kalibaru, Iptu Nyaman Adinata, S.H bersama paguyuban desa Kalibaru menggelar Jumat Curhat.

Filesatu.co.id, Banyuwangi |Polresta Banyuwangi, Polsek Kalibaru menggelar Jumat Curhat bersama warga Paguyuban dan tokoh masyarakat  Kalibaru di halaman Parkir TK Bhayangkari 40, Polsek Kalibaru.  Jumat (13/1/2023).

Dalam Jumat Curhat kali ini, dipimpin langsung Kapolsek Kalibaru Iptu Nyaman Adinata, S.H,  menerima curhatan oleh masyarakat dengan adanya kegiatan yang menggangu ketertiban masyarakat seperti maraknya balapan liar yang dilakukan anak-anak muda dan beberapa korban penipuan online di wilayah hukum Polsek Kalibaru.

Bacaan Lainnya

Dikesempatan tersebut Kapolsek menyampaikan terimakasih atas turut kepedulian warga masyarakat Kalibaru terhadap  persoalan yang dihadapinya. Atas persoalan tersebut pihaknya akan melakukan  tindakan secara persuasif terhadap pembalap yang meresahkan masyarakat,

“Terimakasih sudah memberikan informasi, dan ini menjadi perhatian bagi kami jajaran Polsek Kalibaru, masyarakat harus hati-hati terhadap pihak yang mengaku apapun baik orang atau nomor asing, kalau bisa selalu kordinasi dengan kami, dengan adanya pertemuan ini, mari kita sama sama sosialisasi kepada mereka agar tidak balapan liar, termasuk warga yang terkena tipu agar waspada,” kata Kapolsek.

Sebenarnya, lanjut Kapolsek, terkait yang suka otomotif suka balapan di Banyuwangi sekarang sudah sering adakan event balapan motor, alangkah lebih baiknya daripada balapan liar langsung ikut terjun balapan resmi.

“Perlahan kami dan jajaran juga para tokoh masyarakat akan terus sosialisasi dan memberikan pengarahan bagaimana tidak ada lagi balapan liar, karena itu sangat membahayakan untuk pribadi dan orang lain,” ujarnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *