Kemeriahan Trophy Experience Piala Dunia U-17  

Filesatu.co.id, Bandung | Selain Wakil Ketua PSSI, Ratu Tisha Destria dan Bupati Bandung, Dadang Supriatna, sejumlah legenda Persib dan Persikab terlihat hadir dalam kemeriahan Trophy Experience Piala Dunia U-17 yang digelar di Lapangan Upakarti, Komplek Pemkab Bandung, Minggu (22 /10/2023).

Asep Dayat, Ajat Sudrajat, dan Asep Kustiana yang di masanya berjaya di Persib Bandung serta Zaenal Mutaqin mantan pemain andalan Persikab itu terlihat dalam iring-iringan.

Bacaan Lainnya

Ribuan pelajar mengikuti arak-arakan sambil membawa bola. Di depan dua bola berukuran besar didorong legenda Persib Bandung dan Persikab.

Saat rombongan tiba di Lapangan Upakarti, tokoh pewayangan, Cepot, Dawala, Semar, dan Bangbarongan dengan diiringi kesenian reak asal Rancaekek telah menunggu.

Menurut Bupati Bandung, Dadang Supriatna, pelaksanaan Piala Dunia U-17 ini sudah lama dinantikan masyarakat karena sebelumnya gelaran Piala Dunia U-20 telah dibatalkan di Indonesia.

“Hari ini Ketua Umum PSSI sudah bisa memberi perhatian kepada Kabupaten Bandung, Stadion Si Jalak Harupat adalah satu venue yang menjadikan tuan rumah langsung Piala Dunia U-17”, pungkas Dadang kepada awak media.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *