Filesatu.co.id, Jember |Dalam memperingati hari Jadi Bhayangkara ke76 Satpolairud Polres Jember mengelar Tasyakuran dan doa bersama warga Nelayan sekitar.
Bertempat halaman Pos Satpolairud di jalan pantai no 33 Puger pada Sabtu (2/7/2022) malam dihadiri oleh ibu Bhayangkari, tokoh agama, tokoh masyaraka juga tokoh pemuda yang berada disekitar Pos Polairud Puger.
Kasat Polairud Polres Jember AKP. M.Na’i dalam sambutannya mengatakan bahwa maksud menggelar tasyakuran ini untuk mengakrabkan karena dilingkungan satpolairud ini merupakan mitra kita dalam tugas sehari hari.
Dengan adanya keakrabpan Polairud dengan warga sekitar agar sinergitas tetap berjalan sehingga tugas tugas berjalan dengan baik dan lancar.
Dikesempatan yang sama juga disampaikan pada masyarakat Puger selalu guyup dan rukun dan ini menunjukkan kedewasaan Polri-TNI
Hari ini Tahlillan dan doa bersama, ramah tamah bersama ibu Bhayangkari dan masyarakat dan pada malam hari hiburan masyarakat
“Agar masyarakat ikut merayakan dan menikmati hajat Satpilairud dalam menyambut HUT Polri ke 76 ini, ” tuturmya.
Dengan harapan Semoga Polri semakin bermanfaat bagi Masyarakat Polri lebih dicintai oleh masyarakat dan Polri didukung penuh oleh Masyarakat sehingga tugas tugas Polri akan lebih ringan dengan adanya sinergitas dengan Masyarakat.
“Dengan semangat HUT Polri ke 76 ini mari kita bersama sama membangun komunikasi serta pelayanan pada masyarakat,” tambahnya.
Untuk selalu merajut Harmoni kedamaian , dengan berdamai semua pelayanan bisa terselesaikan dengan baik.
Mengedepankan keharmonisan dan saling menghormati sesama sehingga semua bisa berjalan dengan baik.
Mengakhiri acara tasyakuran kasatpolairud AKP M.Na’i didampingi ibu Siti Muziba menyerahkan potongan nasi Tumpeng ke Briptu As’ad dilanjutkan dengan ramah tamah.( Tog).