FILESATU.co.id, Banyuwangi | Kunjungi Club bawahannya Ketua harian Perbakin Situbondo Drs. Winoto bersama tim berikan motivasi dan arahan seputar kesiapan administrasi pada Club Tembak Reaksi Banyuwangi (TRB) di lapangan tembak TRB Jln. Gajah Mada 1, Kelurahan Penataban, Kecamatan Giri, Kabupaten Banyuwangi. Minggu (23/7/2023).
Kunjungan singkat tersebut, dimanfaatkan diskusi bersama anggota TRB untuk kelanjutan Club TRB.
Dikesempatan itu, Ketua Harian Perbakin Kabupaten Situbondo Drs. Winoto menyampaikan bahwa kunjungannya selain menjalin silahturahmi juga melihat kondisi Latbak TRB.
“Bangun komunikasi dan silaturahmi saja, namun terpenting lagienemui bapak M. Dimyati selaku Ketua Club TRB Banyuwangi yang mana beliaunya dalam keadaan sakit dan kami memberikan sport untuk kesembuhan beliau,” katanya.
Kemudian, kata Winoto, selain untuk membawa Visi dan Misi bahwa Club TRB masih bagian dari Perbakin Situbondo, sesuai dari hasil musyawarah Perbakin Provinsi Jatim.
“Ketentuannya adalah untuk Cabang masih dalam satu area di wilayah Perbakin Situbondo, Perbakin Provinsi Jatim, ” terangnya.
Winoto juga berharap TRB Banyuwangi kedepan bisa melahirkan atlet-atlet muda berprestasi.
“Tembak Reaksi Banyuwangi tetap semangat dan disiplin latihan menembak, karena Club TRB sudah banyak melahirkan atlet-atlet muda berprestasi dalam perlombaan menembak di (Porprov) Pekan Olahraga Provinsi Jatim,” harapnya.
Sementara Dikesempatan yang sama, Ketua Club TRB Kabupaten Banyuwangi M. Dimyati menambahkan,” kami ucapkan terimakasih atas kehadirannya, selain untuk terus menjalin tali silahturahmi dan koordinasi dalam pengurusan KTA.
“Untuk KTA Club TRB yang baru, dan bagi Pengurus Club TRB dan atlet-atlet wajib disiplin dalam latihan menembak, asah terus tata cara membawa Unit Airgun, Airsofgun yang baik dan benar, selain itu kami tetap kooordinasi dengan Pengurus Perbakin Kabupaten Situbondo ” jelasnya.
Untuk diketahui, TRB melakukan latihan latihan setiap hari Minggu sore di lapangan tembak, termasuk hari ini latihan para anggota berjalan degan lancar dan rencana akan dilaksanakan lomba tembak antar anggota Perbakin Situbondo dan Banyuwangi.