Filesatu.co.id, Denpasar Bali | Sebagai wujud perhatian dan apresiasi kepada Atlet yang memperoleh medali emas, perak dan perunggu dalam ajang PON XX Papua, Pemerintah Provinsi Bali memberikan penghargaan untuk para atlet, pelatih, ketua kontingen dan ketua Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda) PON XX Papua Tahun 2021 dan Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI Papua Tahun 2021.
Penyerahan Penghargaan dan uang pembinaan (Bonus) oleh Bapak Gubernur Bali Dr. Ir. Wayan Koster, M.M., yang didampingi Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Sonny Aprianto, S.E., M.M., bersama Kapolda Bali dan Wakajati Bali tersebut dilaksanakan di halaman belakang rumah Jabatan Gubernur Bali, Jalan Surapati No.1 Kota Denpasar, Provinsi Bali, Selasa (29/3/2022).
Untuk diketahui, kontingen Bali mengirim 235 atlet dan 139 pelatih untuk berlaga di Pon XX Papua tahun 2021, dan sebanyak 152 orang atlet berhasil mempersembahkan medali baik dari ajang beregu maupun perorangan putra maupun putri.
Sehingga Bali menduduki peringkat 5 dari 34 Provinsi di Indonesia dengan total perolehan medali adalah 28 emas, 25 perak dan 53 medali perunggu.
Tujuan dari Pemerintah Provinsi Bali memberikan penghargaan dan bonus tersebut selain bentuk apresiasi sekaligus juga untuk memotivasi dan memacu para atlet dan pelatih yang berprestasi untuk terus memberikan yang terbaik khususnya bagi Provinsi Bali melalui olahraga.
Sementara itu, Kapendam IX/Udayana Letkol Kav Antonius Totok Y.P, S.I.P., dalam keterangannya di Makodam, Denpasar menjelaskan, penghargaan dan uang pembinaan (Bonus) yang diberikan oleh Gubernur Bali tersebut salah satunya terdapat Sertu (K) Ni Kadek Anny Pandini, Prajurit Srikandi Praja Raksaka Udayana yang berlaga di cabang olahraga Judo.
“Anny Pandini yang turun di cabang olahraga judo di kelas 57 kg dan beregu putri berhasil menyumbangkan dua mendali emas, sehingga bisa menambah pundi-pundi perolehan medali untuk Provinsi Bali”, kata Kapendam.
Namun sayang, pada saat penyerahan penghargaan dan bonus tersebut, Sertu (K) Anny Pandini tidak bisa hadir karena masih melaksanakan Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) di Jakarta dalam persiapan untuk berlaga di even Sea Game Vietnan bulan Mei mendatang.
Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Ketua DPRD Prov. Bali, Kepala Kejati Bali, Kadisdikpora Prov. Bali, Kepala Bappeda Bali, Pimpinan DPD Prov. Bali, Ketua KONI Prov Bali, Kadisdikpora dan Ketua KONI Se-Kabupaten Bali, Para Pelatih dan Pendamping serta Para Atlet.
Laporan : Benthar