Bali Peduli Drag Bike 2023 Rencana Digelar di Sirkuit Non Permanen Serangan

Filesatu.co,id, Banyuwangi |   Bertemakan “Bali Peduli Drag Bike”  ajang balapan motor bakal digelar di Bali  pada 28-29 Januari 2023. Segenap Ofisial panitia sudah sibuk menyiapkan segala kelengkapan dan keperluan lomba.

Penyelenggaran Drag Bike  Bali Peduli yang di motori Event Organizer Victor Uno bakal digelar di lintasan sirkuit non permanen Serangan Denpasar Bali. Dengan menyiapkan beberapa kelas  perlombaan mulai dari kelas Open, kelas Lokal Bali-NTB dan formula.

Bacaan Lainnya

Bahkan, Para pembalap sudah disiapkan hadiah jutaan rupiah diberbagai juara kategori, namun sebagai juara umum hadiah  mencapai puluhan juta rupiah. Menarik untuk diikuti bagi pecinta otomotif dunia balap motor.

Sebagai manager Event Organizer (EO) Yudi Uno, menyampaikan bahwa ajang balapan motor Drag Bike di Bali segala persiapan sudah tinggal menyisakan sekian persen selesai. Bahkan para ofisial sudah berada di Bali untuk cek and ricek segala persyaratan dan persiapan keperluan lomba.

“Untuk pembalap yang mendaftar sudah mencapai 70 persen,  dengan begitu kita hari ini all out menyiapkan semua mulai, persiapan sirkuit, keamanan hingga sponsor,” kata Yudi Uno Selasa (24/1/2023).

Diketahui juga, jelas Yudi, gelaran ini sengaja dilaksanakan selain memberikan wadah bagi pencipta balapan termasuk antisipasi balapan liar dan peduli Bali saat dilanda bencana alam di tahun 2022 lalu.

” Hal yang lebih penting gelaran ini terlaksana dengan sukses tanpa ada rintangan ataupun kendala,” tambah Yudi.

Yudi juga menyampaikan terimakasih kepada Forpimda Bali dan Forpimka setempat yang telah memberikan dukungan,” sebelumnya saya sampaikan terima kasih kepada  Pemerintah, TNI -Polri dan  Masyarakat Bali yang sudah mendukung gelaran ini, serta kerjasamanya ,” kata Yudi mengakhiri konfirmasi media ini.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *