Filesatu.co.id, Blitar | Pemilihan Kepala Daerah baik Kabupaten, Kota dan Provinsi untuk memimpin periode 2024-2029 semakin dekat. Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Blitar Hj. Rini Syarifah (Mak Rini) serta Abdul Ghoni, muncul dengan visi misi yang kuat untuk membangun Kabupaten Blitar yang lebih maju, sejahtera, dan berkelanjutan. karena Mak Rini adalah calon Petahana Bupati Blitar.
Dengan mengusung slogan penuh semangat, “Mewujudkan Rasa Cinta Kami Pada Kabupaten Blitar Dengan Meneruskan Perjuangan, Menuju Kabupaten Blitar Maju, Sejahtera Dan Berkelanjutan,” pasangan ini siap membawa perubahan di berbagai sektor kebutuhan masyarakat Blitar.
Dengan visi dan misi Blitar Maju, Nyaman, dan Sejahtera. Mak Rini dan Mas Ghoni berkomitmen untuk menjadikan Kabupaten Blitar sebagai wilayah yang sejahtera dan mampu bersaing.
Keduanya percaya, bahwa cinta dan dedikasi yang kuat kepada masyarakat kabupaten Blitar dapat menjadi fondasi kuat untuk mengoptimalkan potensi yang dimiliki untuk dikembangkan sebagai pilar kesejahteraan masyarakatnya.
Rini Syarifah menyampaikan bahwa, ada lima pilar pembangunan yang akan menjadi focus utamanya yaitu,
Blitar Pintar, program ini bertekad meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) melalui pendidikan yang lebih baik, memberdayakan perempuan dan penyandang disabilitas, serta menyiapkan generasi muda Blitar agar mampu bersaing di kancah global.
Program kedua adalah Blitar Nyaman, yang berfokus pada Infrastruktur yang merata dengan penguatan ekonomi yang berkelanjutan dan tangguh terhadap bencana.
Program yang ketiga adalah Blitar Sehat, yaitu Janji untuk memastikan kemudahan akses serta kualitas layanan publik yang transparan, bebas dari korupsi, serta menjamin kesehatan masyarakat.
Program ke empat adalah Blitar Maju, yang memfokuskan diri pada meningkatkan harmoni antara masyarakat, lingkungan, dan budaya, dengan mendorong toleransi antar umat beragama.
“Dan yang terakhir adalah Blitar Sejahtera, difokuskan pada kemandirian ekonomi dengan mengembangkan teknologi dan agroindustri, memacu sektor ekonomi kreatif, pariwisata, dan kewirausahaan untuk membangkitkan kesejahteraan masyarakat,” jelas calon Bupati yang akrab disapa Mak Rini ini.
Selama saya memimpin kabupaten Blitar telah menghadirkan berbagai inovasi program unggulan demi kemajuan Kabupaten Blitar yang bisa diakses masyarakat.
“Yang sudah berjalan adalah program Si Jaran Ijo (Layanan administrasi kependudukan yang mudah diakses masyarakat). Dan untuk adik-adik pelajar ada Si Anjar, transportasi gratis untuk mobilitas para pelajar dari rumah ke sekolah-sekolah,” tandas Mak Rini.
“Kemudian ada Sang Kapten adalah akronim dari program Sertifikasi Angkatan Kerja Kompeten. Bentuknya berupa pelatihan kerja dan kewirausahaan berbasis kompetensi dengan sertifikasi yang diberikan pada akhir pelatihan,” imbuh Mak Rini.
Dengan konsep yang berorientasi pada kesejahteraan dan kemajuan berkelanjutan, kami pasangan Rini Syarifah dan Abdul Ghoni mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama mewujudkan Blitar yang lebih maju dan sejahtera.
Mari bersama membangun masa depan Kabupaten Blitar yang lebih cerah, pungkas Bupati Wanita pertama di Kabupaten Blitar tersebut.(Pram).