Reses Irianto S.H  Anggota DPRD  Tampung Usulan Masyarakat Desa Wringinpitu  Infrastruktur Jalan Segera Selesei

FILESATU.CO.ID, BANYUWANGI – Memasuki masa reses, anggota DPRD Banyuwangi memanfaatkan momen tersebut untuk mengunjungi kantong kantong masa simpatisanya.

Begitu pula yang dilakukan oleh Irianto S.H, anggota dewan dari PDIP. Dalam rangka kegiatan seses kali ini, dirinya mengunjungi desa Wringinpitu kecamatan Tegaldlimo pada Jum’at sore kemarn  (05/11/2021). Rencananya kegiatan ini akan diadakan pada malam hari ini dan akan di mulai pada pukul 18.00.Wib

Bacaan Lainnya

Dalam kunjungan reses yang di Gedung Bainton desa Wringinpitu tersebut, nampak hadir kepala desa Wringinpitu, Babinsa, Babinkantibmas, serta ketua PAC PDIP Kecamatan Tegaldlimo dan simpatisan juga masyarakat desa Tegaldlimo.

Dalam sambutanya kepala desa Wringinpitu Wasito mengatakan “Tak lupa kami ucapkan banyak terimakasih kepada tamu undangan yang telah hadir, terimakasih juga pada anggota DPRD Irianto S.H. ketua PAC Tegaldlimo dan Babinsa, Babinkantibmas yang sudah hadir pada malam hari ini di acara Reses. Kalau diperkenankan saya mengusulkan supaya infrastruktur jalan desa kami supaya bisa cepat terealisasi dan mohon pengajuan proposal kami di kawal oleh. Saya berharap dengan pertemuan malam hari ini dapat cepat membantu terealisasi program program yang saya inginkan,” tuturnya.

Sementara itu Irianto S.H pada kesempatan tersebut memberi sambutan, “Terimakasih kepada para tamu undangan yang telah hadir di acara reses kami, yang saya adakan di desa Wringinpitu kecamatan Tegalddlimo, saya akan menampung aspirasi warga desa Wringinpitu ini untuk melihat permasalahan permasalahan yang ada di desa ini, karena saya baru kali ini pertama masuk ke desa Wringinpitu ini, dan saya berniat mengadakan reses supaya saya bisa membatu merealisasikan unek unek warga desa ini saya jugak akan memberi kesempatan kepada warga untuk menyampaikan gagasan gagasan yang belum pernah tersalurkan aspirasinya, pada malam hari ini. Saya akan membatu warga untuk memperbaiki lapangan bola di desa Wringinpitu supaya bisa lapanganya lebih rata, saya siap membantu memperbaiki dengan anggaran uang pribadi saya sendiri saya janji di acara Reses ini saya akan realisasikan bulan depan,” janjinya.

Acara reses berjalan dengan lancar dan tertib. Meskipun pandemi saat ini belum usai, warga dan semua yang datang tetap menjaga protokol kesehatan. (Arma).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *