Filesatu.co.id, KARAWANG | SEBAGAI wujud kepedulian terhadap sesama, organisasi kemasyarakatan PPBNI Satria Banten Kabupaten Karawang menggelar aksi penggalangan donasi untuk membantu warga terdampak banjir di wilayah Karawang. Aksi kemanusiaan ini dipusatkan di kawasan lampu merah Bypass Jalan A. Yani, Karawang, pada Minggu (25/1/2026).
Sekjen PPBNI Satria Banten Karawang, Boy, menegaskan bahwa kegiatan ini adalah bukti nyata solidaritas sosial. Menurutnya, Satria Banten berkomitmen untuk tidak hanya menjadi mitra kritis pemerintah, tetapi juga hadir sebagai garda terdepan saat masyarakat tertimpa musibah.
“Ketika saudara kita tertimpa musibah, panggilan kemanusiaan harus melampaui segala sekat. Kami hadir karena peduli. Kalau bukan kita, siapa lagi? Kalau bukan sekarang, kapan lagi?” ujar Boy di sela-sela kegiatan.
Komitmen Moral dan Gotong Royong
Boy menambahkan bahwa kehadiran Satria Banten dalam aksi sosial ini merupakan komitmen moral untuk menjaga nilai gotong royong. Ia menekankan bahwa organisasi masyarakat (ormas) seharusnya tidak hanya muncul saat terjadi konflik atau isu politik, melainkan harus proaktif dalam membantu warga yang terdampak bencana.
“Aksi ini adalah bukti bahwa Satria Banten memiliki kepedulian sosial yang tinggi. Semoga bantuan yang terkumpul hari ini dapat sedikit meringankan beban saudara-saudara kita di Karawang,” imbuhnya.
Pesan Solidaritas: Rakyat Tidak Sendiri
Selain mengumpulkan donasi, aksi ini juga membawa pesan moral bahwa masyarakat tidak berjuang sendirian menghadapi bencana.
“Kami hadir bukan sekadar memberi bantuan, tetapi untuk menyampaikan bahwa rakyat tidak pernah sendiri. Selama pergerakan sosial masih ada, maka solidaritas kemanusiaan akan terus hidup,” tegas Boy.
Aksi penggalangan dana ini pun menuai apresiasi dari warga dan pengguna jalan yang melintas. Gerakan ini diharapkan dapat terus memupuk nilai persatuan dan kepedulian antar sesama di Kabupaten Karawang.***




