Filesatu.co.id, Madiun | Wakil Bupati Madiun Hari Wuryanto meninjau 5 lokasi proyek yang berada di 4 kecamatan antara lain Kecamatan Balerejo, Madiun, Wungu dan Kecamatan Wonoasri. Dalam kunjungannya, rombongan Wabup juga didampingi beberapa OPD terkait, Rabu (22/9/2021).
Lokasi pertama pekerjaan yang dikunjungi rombongan adalah Rehabilitasi Jaringan Irigasi yang berada di Desa Garon, Balerejo. Seusai dari lokasi tersebut, rombongan Wabup melanjutkan peninjauan ke Desa Banjarsari Madiun untuk mengecek pekerjaan yang sama.
Rombongan Wabup melanjutkan agenda kunjungan ke SDN Tempursari Kecamatan Wungu. Dilokasi tersebut tengah dilaksanakan pembangunan jamban siswa/guru beserta sanitasinya. Bersumber dari APBD 2021 sebesar 135 juta, progres toliet tersebut saat ini sudah diangka 43%. Hal tersebut dituturkan Wondo selaku perwakilan pelaksana di lokasi pekerjaan.
“Realisasi mencapai 43,96% dari schedule 17,85%, sehingga pekerjaan lebih cepat 26,11%,” tuturnya.
Sebagai agenda penutup, Wabup meninjau Pekerjaan Konstruksi Rehabilitasi Prasarana Pendidikan SMPN 1 Wonoasri. Dengan anggaran 1,1 Miliar, saat ini pekerjaan tersebut telah mencapai angka 24,48%. Menurut Wabup, progres cukup baik mengingat deadline masih lama, yakni 17 Desember.
Kepada awak media, Wabup mengatakan bahwa secara keseluruhan, progres pekerjaan sudah berjalan dengan baik. Namun, pihaknya tetap menghimbau agar para pelaksana terus komitmen dalam hal kualitas.
“Secara keseluruhan, progres pembangunan berjalan dengan baik, mudah-mudahan hasil akhirnya bagus, semua selesai sebelum deadline kontraktualnya,” terang Wabup.