Duka Mendalam Saat Prosesi Pemakaman Enam Korban Longsor Pacet

Duka. Mendalam, Saat, Prosesi, Pemakaman, Enam, Korban Longsor Pacet,

 

Bacaan Lainnya

Filesatu.co.id, SIDOARJO| TAMPAK suasana penuh tangis dan histeris dari keluarga korban, kerabat, sahabat juga tetangga saat datang beriringan lima mobil ambulance, yang membawa jenazah 5 korban longsor pada hari kamis, 3/4/2025 di area jalan alteri kota Batu, Malang – Pacet, Mojokerto. Sebelumnya 1 korban suda di makamkan Jum’at dini hari sekitar pukul 01.20 wib. Jenazah atas Nama Majid Zatmo Setyo (31) yang ditemukan pertama ketika tim evakuasi dan dihentikan sementara demi keselamatan tim karena cuaca tidak mendukung saat itu.

Tepat pukul 19.55 WIB sebanyak 6 mobil ambulance beriringan dengan pengawalan kusus dari Patwal Batu, Malang yang mengangkut 6 peti jenazah tiba di rumah duka Desa. Kloposepuluh RT.10 RW.02, Sukodono, yang diberangkatkan dari RS Bhayangkara Hasta Brata kota Batu, Malang sekitar pukul 17.00 WIB.

Keenam Jenazah yang sudah di sucikan di rumah sakit antara lain H. Wahyudi (65 th) ayahnya Majid, Hj. Jainah (60 th) ibunya Majid, Saudah (60 th) ibu mertua Majid, Rani Anggraeni (28 th) istri Majid dan kedua anaknya bernama Syahrul Nugroho Rangga Setiawan (6 th) dan Putri Qiana Ramadhania (2 th)

Dari 6 jenazah korban yang datang beriringan, 5 korban diserahterimakan di rumah duka Desa Kloposepuluh RT.10 – RW.02, dan satu jenazah yakni Saudah (juga ibu dari korban Rani Anggraeni) diserahterimakan di rumah duka di Dusun Lengki, Desa Suruh RT.18 – RW. 05, Kec. Sukodono yang jarak sekitar 1,5 kilo meter.

Sebelum prosesi pemakaman ke 5 jenazah diberangkatkan ke Masjid Baitul Maghfirah yang berjarak sekitar 300 meter dari rumah duka untuk di Shalati, pada saat itu pula pecah tangis histeris keluarga, kerabat dan para takziah, korban peristiwa tanah longsor yang terjadi Kamis kemarin (3/4/2025) sangat mengejutkan keluarga, kerabatnya juga tetangga.

Turut hadir takziah Para Pejabat di rumah duka dari rombongan Dinas Sosial Prov. Jatim, Kapolresta Sidoarjo Kombes. Pol. Christian Tobing serta Kepala Desa Kloposepuluh Sumardi, dan Agenda sabtu pagi (5/4/2025) rencana hadir takziah Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa dan Bupati Sidoarjo Subandi,

Sekitar pukul 20.35 WIB, usai di Shalati ke enam peti jenazah sekeluarga korban disemayamkan 5 korban dimakamkan di Pemakaman Islam Desa Kloposepuluh, dan untuk 1 korban peti jenazah Saudah (juga ibu karban Rani/istri Majid) dimakamkan di Pemakaman Islam di Desa Suruh, Sukodono, Sidoarjo.

Jadi jumlah keseluruhan 10 korban longsor kamis (3/4/2025) di jalan alteri Batu, Malang – Pacet, Mojokerto. Dan tepat pukul 11.00 wib Sabtu, 4 April-2025 Evakuasi dinyatakan selesai mengangkat seluruh Korban Longsor
Enam korban dari mobil Toyota Innova dibawa ke RS Hasta Brata Kota Batu, sedangkan empat korban lainnya –
satu dari mobil Innova dan tiga dari mobil pick-up – dibawa ke RSUD Sumberglagah Pacet untuk proses identifikasi lebih lanjut oleh tim Disaster Victim Identification (DVI) Polda Jatim.

Dari hasil identifikasi, tujuh korban merupakan penumpang mobil Toyota Innova, satu keluarga yang beralamat Desa Kloposepuluh, Sukodono,Sidoarjo dan Desa Suruh, Sukodono, Sidoarjo.

Sementara itu, tiga korban lainnya adalah penumpang mobil pick-up putih yang beralamat Urung-urung, Trawas, Mojokerto.

Tinggalkan Balasan