Filesatu.co.id, MOJOKERTO | PAGI ini Pemdes Temon kecamatan Trowulan kabupaten Mojokerto melaksanakan kegiatan jalan sehat bersama seluruh warga desa temon, dalam rangka agenda tahunan tepatnya HUT RI ke 79 Tahun.
Acara cukup meria yang diikuti ratusan warga setempat bahkan dari luar desa juga ikut serta, disini semua acara mulai dari konsumsi semua terpenuhi, juga berbagai hadia mulai alat dapur, kulkas, motor listrik dengan nilai puluhan juta rupiah, tempat pengundian hadiah disuguhkan hiburan orkes elekton.
Kepala desa Temon Sunardi tampak senang dengan terlaksananya acara ini didukung dan peran serta masyarakat sampai terlaksanaya acara jalan sehat ini, suport juga antusias warga dalam rangka HUT RI ke 79 Tahun ini cukup semarak dan meriah sebelum membagikan hadiah
Dalam sambutanya Kades Sunardi, Merdeka, Merdeka, Merdeka Dengan semangat Proklamasi 17 Agustus 1945 kita tanamkan rasa patriotisme, menghormati jasa-jasa pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan bangsa ini.
“Apalagi generasi muda Indonesia yang akir-akir ini sering terprovokasi sikap radikal,” pungkasnya tampak semangat.
Ketua panitia Dewa mengucapkan matur nuwon (terima kasih) yang sebesar besarnya kepada seluruh warga desa dari semua aliansi sosial juga dari awak media yang juga ikut hadir pula atas partisipasinya terima kasih.
“Dalam rangka mengisi hari peringatan HUT RI ke 79 Tanun, tepatnya dilaksanakan jalan sehat pada hari minggu (11/8/2024) cukup semarak sukses berkat kekompakan semua elemen masyarakat yang mendukung serta mensukseskan sampai acara ini bisa terselenggara dengan aman, sukses tanpa ada kendala.” pungkas Dewa.***