Filesatu.co.id – Pamekasan| Kunjungan panglima komando daerah militer (Pangdam V Brawijaya) disambut meriah oleh seluruh anggota Kodim 0826 pada saat melakukan kunjungan ke Pamekasan. Rabu (07-6-2023).
Kedatangan pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Farid Makruf merupakan rangkaian kegiatan untuk mengenal seluruh satuan-satuan yang berada dibawah kepemimpinannya agar lebih dekat.
Pangdam V Brawijaya Farid Makruf menyampaikan pada hari ini kami datang ke kodim 0826 Pamekasan dan disambut oleh seluruh jajaran forkopimda kabupaten Pamekasan yang sangat kompak sekali dalam menjalankan tugas.
“Pada saat saya berbincang dengan Bupati Pamekasan Baddrut Tamam tentang beberapa persoalan sudah bisa diatasi diantaranya untuk mengentaskan kemiskinan,” ungkapnya.
Selanjutnya pangdam V Brawijaya Farid Makruf mengatakan salah satu cara untuk mengentaskan kemiskinan yaitu banyaknya investor yang berminat untuk investasi di Madura, oleh karenanya ini merupakan salah satu kebutuhan investor untuk membuat pembangunan bergulir.
“Saya selaku pangdam sangat siap untuk mengamankan investor yang mempunyai keinginan investasi di Madura, tetapi apabila terus diganggu oleh oknum yang tidak bertanggung jawab siapapun itu kita harus hajar,” tegasnya.
Di samping itu, pada saat wawancara pangdam V Brawijaya Mayjend Farid Makruf menyampaikan dalam persiapan tahun politik pada 2024 mendatang dirinya sampaikan kepada seluruh stakeholder untuk netral.
“Biarkan masyarakat melaksanakan pesta demokrasi. Pilihan boleh beda namun kepada kerukunan dan persaudaraan harus di jalankan dengan sikap kepala dingin,” pungkasnya.