Pimpinan BOSC : Jadilah OC Profesional di Ajang Kejurprov 2022 di Probolinggo

Filesatu.co.id, Probolinggo| Banyuwangi Otomatis Sport Club (BOSC)  dipercaya sebagai OC  dalam Kejuaraan Motocross  tingkat Jawa’ Timur (Kejurprov)  Series 1 Championship di kawasan lereng gunung Tengger desa Sumber Tukul kecamatan Sumber. Sabtu (12/11/2022).

Sekitar 16 anggota BOSC di plot di tiap titik untuk diperbantukan sebagai tenaga teknis mulai dari pengawasan Star Grid , tiketing Paddock  dan penoton. Dalam kerjanya anggota BOSC agar  menjalankan  dan bisa menempatkan diri secara profesional.

Bacaan Lainnya

Hal itu disampaikan pimpinan umum BOSC S Handoyoyitno saat melakukan briefing anggota di Basecamp.

“Jadi perlu kita tekankan adalah bagiama kita (BOSC)  bisa menempatkan sebagai OC yang profesional, ” kata Suyitno di saat briefing dihadapan anggotanya.

Usai melakukan briefing para anggota  bergegas dilapangan untuk menempatkan sesuai porsi yang sudah ditentukan oleh pimpinan.

Sementara ditemui terpisah, Kapala desa Sumber Tukul sekaligus pelaksana Kejurprov Jatim 2022, Budi Utomo manyampaikan bahwa ajang ini selain  meningkat perekonomian warga juga bisa menjadi wadah pengembangan bakat terutama bagi ojek Kentang.

“Area daerah perkebunani ini biasanya para warga petani saat musim panen menggunakan jasa ojek untuk mengangkut, seperti kentang dan kobis  , nah para tukang ojek ini populer disebut Ojek Kentang, kemudian para ojek Kentang senang dengan  lokasi pegunungan yang menantang saat mengendarai motor jenis Cross,” kata Budi.

 

Untuk itu, Lanjut Budi, dengan adanya Kejurprov ini, maka mereka juga diberikan kesempatan untuk berlaga  untuk menyalurkan hobi  apalagi dalam keseharian mahir diatas motor.

“Ini juga bisa menjadikan ajang untuk menyalurkan bakat  balap motor meskipun tukang ojek Kentang, maka Event ini juga bisa dijadikan  sebagai wadah bagi mereka,” tambah Budi.

Disisi lain, ajang ini juga untuk mengangkat dan meningkatkan potensi perekonomian bagi warga sekitar khususnya dan masyarakat luas pada umumnya,” pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *