Filesatu.co.id, Denpasar Bali | Sebagai wujud kerja sama yang terjalin dengan sangat baik selama ini, Kodam IX/Udayana menerima dukungan satu unit kendaraan operasional VIP dari PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk, bertempat di Lobi Makodam IX/Udayana, Jalan Udayana No. 1, Denpasar, pada Selasa (1/11/2022).
Dalam sambutannya, Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Sonny Aprianto, S.E., M.M., menyampaikan ucapan selamat datang serta menyambut baik dan mengucapkan banyak terima kasih kepada Direktur Utama (Dirut) PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk, Darmawan Junaidi atas bantuan satu unit kendaraan operasional VIP kepada Kodam IX/Udayana.
“Pemberian dukungan kendaraan ini akan sangat membantu kami dalam mendukung kelancaran tugas Kodam IX/Udayana. Terlebih minggu depan kami sudah mulai persiapan pengamanan KTT Presidensi G20. Kami selaku Satgas harus menyiapkan semuanya dengan baik,” ujar Pangdam.
Disampaikan Pangdam, bahwa dukungan inipun juga sudah dilaporkan kepada Panglima TNI. Pangdam melaporkan kepada Panglima TNI bahwa Kodam IX/Udayana sangatlah membutuhkan kendaraan operasional VIP, sebab memang frekuensi intensitas kedinasan yang tidak pernah berhenti.
“Oleh karenanya, sekali lagi kami ucapkan terima kasih kepada Pimpinan Bank Mandiri beserta jajarannya atas kerja sama serta kepeduliannya kepada Kodam IX/Udayana. Harapannya, kerja sama Bank Mandiri dengan Kodam IX/Udayana dapat terus berjalan dengan baik, berkelanjutan dan berkesinambungan,” pungkas Pangdam.
Sementara itu, Dirut PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk, menyampaikan ucapan terima kasih atas kesempatan yang diberikan kepada Bank Mandiri khususnya teman-teman di Region XI Bank Mandiri Bali Nusra untuk terus dapat mendukung Kodam IX/Udayana dalam kegiatan-kegiatan operasional kesehariannya.
“Harapannya, dengan diberikan bantuan kendaraan ini dapat membantu operasional Kodam IX/Udayana dalam melaksanakan tugas. Meski dukungan ini baru yang pertama kali dari kami, Insya Allah kedepannya akan ada lagi. Mudah-mudahan kerjasama ini dapat terus kita tingkatkan,” harapnya.
Menjelang even KTT G20, Darmawan Junaidi juga mendoakan semoga Kodam IX/Udayana berhasil dalam mendukung ajang internasional yang merupakan harga diri bangsa tersebut, sehingga semuanya berjalan dengan sukses dan lancar.
Acara penyerahan dilanjutkan dengan penandatanganan Berita Acara Serah Terima kendaraan oleh Dandenma Kodam IX/Udayana Kolonel Inf Made Yosep Angkasa dan Regional Operation Head M. Sowfian dari pihak PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk. Kemudian, penyerahan kunci secara simbolis yang diserahkan Dirut Bank Mandiri kepada Pangdam IX/Udayana.
Hadir dalam acara tersebut diantaranya Kasdam IX/Udy, Irdam IX/Udy, Kapoksahli Pangdam IX/Udy, Asrendam IX/Udy, Aspers Kasdam IX/Udy, Aster Kasdam IX/Udy, Kapendam IX/Udy, Kapaldam IX/Udy, Kabintaljarahdam IX/Udy, Waasintel Kasdam IX/Udy, Direktur Hubungan Kelembagaan dan Regional CEO Bank Mandiri Region XI Bali Nusra, serta pejabat terkait lainnya.
Laporan : Benthar